BANDUNG,FOKUSJabar.id: Bek Persib Bandung, Victor Igbonefo mengaku tidak kesulitan menjalankan program latihan yang diberikan oleh pelatih pada pekan pertama.
Menurut Victor Igbonefo, sebelum berlatih bersama tim dia bersama rekan-rekannya yang lain mendapatkan tugas dari tim pelatih untuk menjalankan program latihan mandiri.
BACA JUGA:
Kondisi Bos Persib Umuh Muchtar Membaik
“Bagus karena sebelum kita mulai latihan sudah ada program 2 minggu. Sekarang masih adaptasi,” kata Victor Igbonefo di Stadion Persib, Jalan Ahmad Yani.
Waktu persiapan yang dimiliki Persib Bandung untuk mengarungi kompetisi Liga 1 musim 2023-2024 hanya satu bulan. Pasalnya, kick off bakal berlangsung pada 1 Juli, sedangkan Persib memulai 5 Juni.
Meski tim kebanggaan Bobotoh hanya berlatih bersama sekitar satu bulan, namun sebelumnya pemain tetap mendapatkan program latihan mandiri.
BACA JUGA:
David da Silva dan Frets Butuan Sudah Berlatih Bersama Persib
Sehingga, Victor Igbonefo optimistis skuat Maung Bandung bakal tampil maksimal saat kompetisi Liga 1 musim 2023-2024 bergulir.
“Ya kita mulai di lapangan 1 bulan tapi 2 minggu belakangan kita sudah ada program masing-masing, dan cukup bagus,” jelas pemain yang sudah malang melintang di sepakbola Indonesia ini.
Sebelumnya FOKUSJabar mengabarkan, striker asal Brasil, David da Silva, sudah terlihat berlatih bersama tim. Sebelumnya, pencetak gol terbanyak Persib pada musim 2022-2023 ini absen dalam dua sesi latihan.
Selain David da Silva, pada sesi latihan hari ketiga untuk persiapan menghadapi kompetisi Liga 1 musim 2023-2024 ini, hadir pula Frets Butuan. Sama seperti David, Frets sebelumnya absen dalam dua sesi latihan tim Maung Bandung.
Sementara itu, pemain anyar Persib Bandung, Tyronne del Pino belum terlihat bergabung dengan tim kebanggaan Bobotoh. Pemain asal Spanyol ini, dikabarkan masih melengkapi dokumen yang diperlukan untuk berangkat ke Indonesia.
(Arif/Bambang Fouristian)