BANDUNG,FOKUSJabar.id: Pelatih Persib Bandung, Luis Milla sering menurunkan Abdul Aziz pada pertandingan kompetisi Liga 1 musim 2022-2023 dengan sistem bubble di Jawa Tengah dan Yogyakarta.
Sebagai pemain yang sering mendapatkan kesempatan bermain dari pelatih, Abdul Aziz bersyukur.
BACA JUGA: Bersama Indomie, Persib Luncurkan Merchandise
Selain itu, sebagai pesepakbola profesional dia selalu berusaha memberikan yang terbaik.
Pasalnya, Dia tak ingin menyia-nyiakan kesempatan yang sudah diberikan oleh pelatih.
“Alhamdulillah, meskipun kami banyak mendapatkan rintangan selama sistem bubble ini, tapi hasilnya cukup menggembirakan. Intinya, saya harus memanfaatkan kesempatan jika mendapatkan kepercayaan dari pelatih,” kata Aziz dikutip dari laman Persib.
Selama kompetisi Liga 1 musim 2022-2023 menggunakan sistem bubble, mantan pemain PSMS Medan ini menilai kekompakan skuat Maung Bandung sudah terbangun dengan bagus.
Tim kebanggaan Bobotoh berhasil meraih empat kemenangan dan dua kali imbang serta saat ini mulai naik ke papan atas.
Menurut Aziz, kekompakan dan kerja keras tersebut harus dilanjutkan pada pertandingan putaran kedua yang rencananya akan digelar pada pertengahan Januari 2023.
BACA JUGA: Tugas Pertama Ketua Umum KONI Jabar, Hadiri Archery Championship Rektor Unpas Cup I
“Kekompakan dan kekeluargaan yang sudah bagus harus benar-benar dipertahankan. Semoga putaran kedua nanti bisa menjadi lebih baik lagi dari sekarang,” tegas Abdul Aziz.
(Arif/Bambang)