BANDUNG,FOKUSJabar.id: Ketupat merupakan kuliner nusantara berbahan baku beras yang dibungkus daun kelapa muda.
Ketupat merupakan menu wajib Hari Raya Idul Fitri.
Hanya saja, masih banyak yang kebingungan soal memasak yang enak, pulen, tidak keras dan tidak lembek.
BACA JUGA: 3 MenuTakjil Ciri Khas Buka Puasa Di Indonesia
Berikut cara memasak yang bisa anda coba:
- Pilih Beras yang Pulen
Beras yang pulen akan mempengaruhi tekstur ketupat-nya. Untuk itu, pilihlah beras yang pulen dan berkualitas baik.
2. Air Kapur
Setelah beras dicuci, lalu tuangkan 3-5 sendok makan air kapur sirih agar teksturnya padat dan kenyal.
3. Perhatikan Takaran
Supaya ketupat yang dibuat tidak terlalu padat dan keras, caranya jangan mengisi beras terlalu banyak. Begitu juga jika tak ingin ketupat lembek, jangan diisi terlalu sedikit.
Takaran harus pas, kira-kira 3/4 dari ukuran wadah daun ketupat.
4. Masak Hingga Terendam
Saat dimasak, pastikan semua ketupat terendam air di dalam panci. Dengan begitu, matangnya merata.
Jika airnya berkurang, tambahkan lagi air panas supaya suhunya tetap stabil.
Waktu memasak sekitar 3-5 jam (ketupat benar-benar matang, padat dan hasilnya empuk). Setelah ketupat matang, tiriskan dan angin-anginkan agar tidak mudah basi dan lembek.
BACA JUGA: 7 Tradisi Unik yang Hanya Ada Saat Ramadan
Bahan Bakwan:
- 10 sdm tepung terigu
- 1 butir telur ayam
- wortel, kubis dan daun bawang secukupnya
- air secukupnya
- 1 siung bawang putih
- garam dan kaldu bubuk secukupnya
Bahan:
- 5 lembar kubis
- 3 lembar daun jeruk
- 1 batang seledri, iris tipis
- cabai rawit secukupnya
- potongan mentimun (pelengkap)
- 2 buah ketupat
- 100 g mie telur
- 50 g tahu putih
Bahan kuah:
- 1 sdt gula pasir
- 1 sdt garam
- kecap manis secukupnya
- 400 ml air
- 3 sdm gula merah
- 3 siung bawang putih
- 2 lembar daun jeruk, iris tipis
Cara membuatnya:
- Buat bakwannya dulu. Lalu Iris tipis-tipis sayurannya, kemudian ulek halus bawang putih dan sedikit garam.
- Campurkan semua bahan dengan tepung terigu. Tuangkan air secukupnya seperti membuat adonan bakwan pada umumnya.
- Goreng bakwan hingga matang, tiriskan. Rebus air untuk kuah, masukkan semua bahan. Tes rasa jika sudah mendidih, rasanya cenderung manis tapi ada rasa gurihnya. Goreng tahu yang sudah dipotong dadu hingga matang, angkat.
- Rebus mie telur, tiriskan. Potong ketupat dan bakwan. Siram kubis dengan air mendidih. Tata ketupat, mie, bakwan dan tahu goreng di atas piring. Siram dengan kuah.
- Sajikan ketupat dengan pelengkap mentimun dan taburan bawang goreng.
(Diana Yusuf)