spot_img
Sabtu 4 Mei 2024
spot_img
More

    Pj Wali Kota Bandung Lepas 2.517 Calon Jemaah Haji

    BANDUNG,FOKUSJabar.id: Sebanyak 2.517 calon jemaah haji Kota Bandung yang terbagi dalam empat kloter akan diberangkatkan pada 11 Mei 2024 mendatang.

    Pelepasan dilakukan langsung oleh PJ Wali Kota Bandung, Bambang Tirtoyuliono di Pusdai Jawa Barat Jalan Diponegoro Kota Bandung Jabar, Selasa (23/4/2024).

    BACA JUGA:

    Rencana Pembangunan Jabar 20 Tahun ke Depan

    “Yang direncanakan 4 kloter itu akan diberangkatkan nanti di Kertajati Indramayu, Embarkasi Indramayu Kemudian 3 kloter di Embarkasi Bekasi dan Sukarno Hatta.

    Jadi kita sebagai penyelenggara pemerintah berharap tahun depan semua jemaah haji atau calon jemaah haji yang ada di Kota Bandung itu bisa di Embarkasi Indramayu dengan Bandara Kertajati,” kata Bambang di lokasi.

    Bambang menyebut, untuk ke depannya waiting list atau daftar tunggu haji di Kota Bandung tidak terlalu lama.

    BACA JUGA:

    May Day 2024, Pemkot Bandung Pastikan Tidak Ada Demo Turun ke Jalan

    “Untuk Kota Bandung waiting list-nya sampai dengan 23 tahunan. Ini cukup lama. Ini juga barangkali PR nanti untuk penyelenggara haji. Bagaimana membuat sebuah kriteria persyaratan supaya tidak terlalu lama,” ucapnya.

    Oleh karena itu, Bambang berharap, para jemaah haji Kota Bandung agar selalu diberikan kesehatan dan kelancaran dalam menunaikan ibadah haji.

    “Pertama tadi jaga kesehatan, kemudian juga mengikuti aturan yang sudah ada petugas-petugas haji. Karena bukan hanya tujuannya untuk beribadah l tetapi juga membawa nama besar negara kita dan juga Kota Bandung Pesannya itu,” ucapnya.

    (Yusuf Mugni/Anthika Asmara)

    Berita Terbaru

    spot_img