Sabtu 11 Januari 2025

Demokrat Ciamis: Anies Baswedan Tunjukan Etika Politik yang Buruk

CIAMIS,FOKUSJabar.id: Sekretaris DPC Partai Demokrat Kabupaten Ciamis Jawa Barat (Jabar), Erik Kridasetia menilai, Anies Baswedan merupakan contoh calon pemimpin yang tidak baik.

Pasalnya, Anies Baswedan menunjukan etika politik yang buruk dengan memilih orang baru (Ketum PKB, Muhaimin Iskandar) sebagai Bakal Calon Wakil Presiden.

BACA JUGA:

2.300 Baliho Demokrat Ciamis Diturunkan

“Saya nilai etika berpolitik Anies Baswedan buruk. Sebelumnya kan telah dibentuk koalisi dan komitmen politik yang telah disepakati oleh 3 Parpol,” kata Erik, Jumat (1/9/2023).

Tapi tanpa kesepakatan bersama (Partai Demokrat, NasDem dan PKS), Dia menunjuk orang baru sebagai Bakal Calin Wakil Presiden-nya.

“Kami merasa dikhianati oleh NasDem yang membentuk kerja sama baru dengan PKB dan memasang Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar,” kata dia.

Padahal selama ini, Partai Demokrat, NasDem dan PKS telah bersama dalam koalisi perubahan untuk persatuan.

BACA JUGA:

SMKN Purwadadi Diganti Jadi SMA Terbuka, Wali Murid Merasa Dibohongi

“Rentetan peristiwa yang terjadi merupakan bentuk pengkhianatan terhadap semangat perubahan. Pengkhianatan terhadap piagam koalisi yang telah disepakati oleh ketiga Parpol,” kata Erik.

Dari bentuk kekecewaan tersebut, Sekretaris DPC PD Ciamis menginstruksikan kepada seluruh kadernya untuk mencopot baliho bergambar Anies Baswedan.

Terpantau FOKUSJabar, penurunan baliho Demokrat bergambar Anies Baswedan dilakukan serentak, Kamis (31/8/2023) malam.

Proses penurunan pun dilengkapi bentuk kekecewaan dengan memotong gambar Anies Baswedan yang disandingkan dengan Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY).

(Budiana Martin/Bambang Fouristian)

Berita Terbaru

spot_img