spot_img
Jumat 29 Maret 2024
spot_img
More

    Eyang Aspangi Sodagar India Penyebar Islam di Sukadana Ciamis

    CIAMIS,FOKUSJabar.id: Makam Eyang Aspangi yang berlokasi di ketinggian Dusun Sukamanah Desa/Kecamatan Sukadana Kabupaten Ciamis Jawa Barat (Jabar) merupakan tempat ziarah.

    Para peziarah tawasulan/berdoa memohon kepada Allah SWT agar semua hajatnya terkabul.

    Semasa hidupnya, Dia adalah orang soleh dan penyebar agama Islam di wilayah Sukadana dan sekitarnya.

    BACA JUGA: 2 Binatang Ini Kerap Muncul di Makam Eyang Prabu Mbah Darmo

    Selain itu juga sodagar/pedagang yang berasal dari India.

    Demikian dikatakan Abah Ii keturunan ke-4 Eyang Aspangi. Menurut cerita Uwa, makam Eyang Aspangi selalu dijaga Harimau bernama Bokasan.

    “Orang-orang yang berziarah (saat bertafaqur) jangan kaget atau lari jika melihat Harimau. Binatang buas itu penjaga Makam,” katanya.

    Ii mengisahkan, semasa hidupnya merupakan sosok soleh dan berilmu tinggi.

    Konon, semua batu yang saat ini ada di lokasi pemakaman digiringnya dari Sungai Cirende.

    “Konon, semua batu yang ada digiring selama dua subuh,” kisahnya. 

    Menurut Ii, selain memiliki kesaktian bisa menggiring batu ke lokasi yang tidak mustahil dilakukan, Eyang Aspangi juga mempunyai 5 anak perempuan.

    Tetapi hingga kini tidak diketahui siapa istrinya.  

    “Di lokasi ini ada tiga makam anak Eyang. Dua makam lagi agak jauh,” ungkapnya.

    BACA JUGA: Misteri Tengkorak Makam Tionghoa Banjar Belum Terungkap

    “Anak cucu keturunan Eyang tidak ada yang tahu makam istrinya,” pungkas Ii.

    (Husen Maharaja/Bambang Fouristian)

    Berita Terbaru

    spot_img