Jumat 10 Januari 2025

Kanimals Playland ,Kolam Bola Fafa Pertama Kali Hadir di Kota Bandung

BANDUNG,FOKUSJabar.id: Kanimals Playland “Kolam Bola Fafa” hadir untuk pertama kalinya di Kota Bandung yang berlokasi di Festival CityLink Mall Jalan Peta Kecamatan Bojongloa Kaler. Kolam bola Fafa ini hadir pada 5 Agustus  hingga 4 September 2022 mendatang.

Dengan menampilkan karakter utama Panda memberikan berbagai macam tipe permainan anak dikemas dalam area Kolam Bola.

Di masa pandemi, Animals Playland  mewajibkan pengunjung untuk mengisi form dan melakukan pengecekan suhu sebelum dapat membeli tiket bermain. Selain itu seluruh penerapan protokol kesehatan (prokes) yang ditetapkan menjadi syarat wajib baik bagi pekerja maupun pengunjung.

BACA JUGA: Dinkes Kota Bandung Genjot Target Imunisasi Anak

Kanimals berasal dari  ”Karnaval Animals” dengan membawa karakter “Fafa” si Panda sebagai karakter utama yang menjadi icon didalam Kanimals Mobile Playland ini.

Makanan kesukaan “Fafa”si panda adalah beri, ia sangat menggemaskan dan menyenangkan dengan pipi berona merah muda yang sangat menyukai perjalanan keliling dunia, dan memiliki misi untuk menyelamatkan hewan langka yang dilindungi dan menjadikan sebagai teman barunya.

Fafa si Panda memiliki tanda lahir yaitu dua strip orange di pipi kiri dan kanan sebagai lambang persahabatan yang warnanya  akan semakin terang saat Fafa merasakan bahagia.

Kanimals Mobile Playland menawarkan pengalaman bermain dengan berbagai macam tipe permainan diantaranya: Rainbow Net, Perosotan, Kanimals Adventure Area dan berbagai macam permainan inflatable seperti Banana Boat dan Roda berputar yang sangat disukai oleh anak-anak.

Keseruan bermain di area Kanimals Playland makin bertambah dengan bola warna warni yang memenuhi seluruh area bermain.Selain area bermain, Pengunjung Kanimals Playland juga dapat mengoleksi merchandise “Fafa”.

Anak-anak dapat bertemu dan menyapa ‘Fafa’  setiap Sabtu dan Minggu pukul 15.00 WIB  dan 17.00 WIB. Setelah dari Bandung, Kanimals Playland akan menjangkau ke banyak mall di Wilayah Jawa dan sekitarnya.

BACA JUGA: Napoleon Bonaparte Dituntut Setahun Penjara lantaran Aniaya M Kece

Jelajahi Kanimals Playland dan nikmati pengalaman bermain bersama ‘’Fafa” dan dapatkan pengalaman berbeda dan menyenangkan untuk mengeksplorasi mengisi waktu luang bersama keluarga. 

Dapatkan informasi dan promo menarik dengan mengikuti akun instagram @kanimals_id dan subscribe di official website kanimals www.kanimals.id

(Yusuf Mugni/Anthika Asmara)

Berita Terbaru

spot_img