BALI,FOKUSJabar.id: Persib Bandung gagal menutup pertandingan kompetisi Liga 1 2021-2022 dengan kemenangan, setelah laga pekan ke-34 menghadapi Barito Putera berakhir imbang di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Kamis (31/03/22).
Pelatih Persib Robert Rene Alberts, mengatakan hasil tersebut tidak sesuai dengan harapannya, pasalnya tim kebanggaan Bobotoh sebelumnya menargetkan untuk meraih kemenangan pada pertandingan pamungkas kompetisi Liga 1 2021-2022.
Menurut Robert Rene, jika skuat Maung Bandung Bandung bisa mengamankan poin penuh, maka pada akhirnya kompetisi bisa mengoleksi 71 poin. Namun, dengan tambahan satu poin tim kebanggaan Bobotoh finish di peringkat kedua dengan 69 poin.
BACA JUGA: RD Bersyukur Barito Putera Imbang dengan Persib
“Kami ingin meraih tiga poin dan memenangkan pertandingan. Kami juga ingin meraih 71 poin di klasemen akhir dan saya rasa semuanya berjalan dengan baik,” ucap Robert Alberts setelah pertandingan.
Robert Alberts menambahkan, pada pertandingan tersebut anak asuhnya mendapatkan banyak peluang, namun hanya satu yang dapat dimaksimalkan menjadi gol melalui Beckham Putra Nugraha.
“Tapi jika tidak bisa mencetak gol dengan peluang sebanyak itu tentu saja ini mengecewakan,” kata pelatih asal Belanda ini.
“Ini tidak kami harapkan, karena kami bisa menciptakan begitu banyak peluang tapi kami tidak bisa memenangkan pertandingan,” kata dia menambahkan.
Sementara itu, hasil imbang pada pertandingan tersebut membuat Barito Putera terhindar dari degradasi dan dipastikan tetap bertahan di Liga 1.
BACA JUGA: Abdul Aziz Kecewa Persib Ditahan Imbang Barito Putera
“Sedangkan Barito hanya punya satu kesempatan dan mereka bisa menciptakan gol menjadi 1-1. Bagi mereka ini satu poin yang sangat penting. Tapi kami sekarang akan menuntaskan musim ini dan bersiap menatap musim berikutnya,” kata Robert Alberts.
(Arif/Anthika Asmara)