spot_img
Jumat 29 Maret 2024
spot_img
More

    Stadion Atletik Prabu Linggabuana Ciamis Resmi Dibuka Untuk Umum

    CIAMIS,FOKUSJabar.id: Stadion Atletik Prabu Linggabuana Ciamis telah resmi dibuka untuk Umum. Namun, khusus digunakan untuk pelatihan Atletik.

    “Dengan adanya stadion ini Masyarakat diharapkan bisa pro aktif untuk berlatih baik orang dewasa, anak-anak dan orang tua boleh menggunakan untuk kegiatan pelatihan,” kata Bupati Ciamis Herdiat di stadion atletik Prabu Linggabuana di Linggasari, Ciamis, Selasa (18/1/2021).

    Herdiat berharap dengan diresmikannya stadion Atletik itu bisa memunculkan bibit atlet khususnya di Kabupaten Ciamis.

    BACA JUGA: Herdiat Ungkap Filosofi Stadion Atletik Prabu Lingga Buana Ciamis

    “Mudah-mudahan kedepannya Ciamis bisa melahirkan atlet-atlet berprestasi baik dikancah nasional maupun internasional,” kata dia.

    Sementara itu, Peresmian stadion ditandai dengan penandatanganan prasasti dan gunting pita di pintu masuk utama stadion oleh Bupati Ciamis.

    Stadion Atletik Prabu Linggabuana Ciamis merupakan satu-satunya stadion yang bertaraf Internasional di Jawa Barat dengan mengantongi standar Internasional Association of Athletics Federation (IAAF).

    Menurut Kepala Disbudpora Ciamis Erwan Darmawan pembangunan stadion Atletik itu dimulai sejak tahun 2016 dan baru bisa diresmikan pada tahun ini.

    “Ini merupakan sejarah bagi kita, hanya sedikit stadion atletik yang bertaraf internasional dan alhamdulilah stadion ini dari segi kualitas dan ukuran sudah memenuhi standar IAAF,” katanya.

    Sementara itu ,Ketua KONI Jawa Barat Brigadir Jenderal TNI Ahmad Syaifudin yang menghadiri acara peresmian stadion itu sangat mengapresiasi pembangunan stadion atletik oleh Pemkab Ciamis.

    “Ini sangat luar biasa, dengan adanya tempat latihan yang sekelas Asia ini mudah-mudahan bisa meningkatkan prolehan medali untuk PON berikutnya,” kata Ahmad.

    Dia juga mengatakan bahwa akan melaukan uji kelayakan dari segi aspek pergelaran event di stadion Atletik Prabu Linggabuana Ciamis.

    “Lapangan ini sudah dapat sertifikasi IAAF berikutnya kita akan menguji stadion dari aspek SDM penyelenggara. Nanti akan ada tes event tingkat daerah yang akan dilaksanakan oleh Poksi Jabar,” pungkasnya.

    (Fauza/Agung)

    Berita Terbaru

    spot_img