Selasa 7 Januari 2025

PKS Optimis Pasangan AMIN Raih 80 Persen Suara di Jawa Barat

BANDUNG,FOKUSJabar.id: Partai Keadilan Sejahtera (PKS) menggelar menggelar kampanye terbatas bersama ribuan kader dan relawan dengan mengusung tema ‘ Solidaritas dan Kebersamaan Menuju Jabar Putih Indonesia Putih’

Ketua DPD PKS Kota Bandung Ahmad Rahmat Purnama optimis, pasangan Anis Baswedan dan Muhaimin Iskandar bisa meraih 80 persen suara di Jawa Barat.

Baca Juga: Wadahi Kreativitas Anak Muda, PKS Kota Bandung Gelar Festival Band

“Insya Allah kita memastikan bahwa PKS di 2024 ini insya Allah menang, selain itu juga kita juga memastikan bahwa pasangan AMIN kita memastikan disini pasangan AMIN juga kita akan menangkan,”kata Ahmad Kamis (25/1/2024).

Untuk memenangkan target tersebut, pihaknya akan berkerja keras, sehingga pasangan Amin bisa meraih kemenangan dan menjadi pasangan Persiden dan Wakil Persiden pada 2024 mendatang.

Baca Juga: Melalui Gagasan Perubahan Anis Optimis AMIN Menang di Priangan Timur

“Insya Allah kemenangan pasangan AMIN akan berdampak kepada kemenangan PKS, dan para caleg insya Allah jadi,” katanya.

“Jawa Barat ditargetkan 80 persen, maka Kota Bandung dan Kota Cimahi tidak boleh kurang dari 80 persen. Insya Allah kita akan menang, insya Allah menangnya menang telak,” ujarnya.

(Yusuf Mugni)

Berita Terbaru

spot_img