Kamis 12 Desember 2024

DPD Demokrat Jabar Gelar Sarasehan Politik

BANDUNG,FOKUSJabar.id: DPD Demokrat Jabar memanfaatkan momentun Nuzulul Quran dengan bersilaturahmi dengan seluruh Ketua DPC se-Jabar dan anak yatim di Jayakarta Hotel, Kota Bandung, Jumat (14/4/2023).

Ketua DPD Demokrat Jabar, Anton Sukartono Suratto mengatakan, pihaknya mengumpulkan semua DPC se-Jawa Barat bersama anggota DPR RI dari Jawa Barat dan juga anggota DPRD Jabar untuk bersilaturahmi.

Selain silaturahmi kata dia, acara tersebut juga diisi dengan siraman rohani dan sarasehan politik.

BACA JUGA: Tekan Inflasi, Kota Bandung Gelar Gerakan Pangan Murah

“Kita hari ini berkumpul dengan semua anggota DPR RI dari Jawa Barat dari DPRD provinsi, ketua DPC semuanya hadir di sini,” kata Anton.

Anton berharap, dengan adanya kegiatan ini bisa memperkokoh solidaritas dan memperkuat konsolidasi para kader Demokrat Jabar dalam mengarungi Pemilihan Umum (Pemilu) 2024.

BACA JUGA:

Libur Lebaran, DPR Minta Destinasi Wisata Antisipasi Lonjakan Wisatawan

“Kita juga minta doanya dari anak-anak yatim agar Demokrat Jawa Barat, Insya Allah menjadi juara,” tutup Ketua DPD Demokrat Jabar.

(Anthika Asmara)

Berita Terbaru

spot_img