Kamis 9 Januari 2025

Malam Tahun Baru, Taman Alun-Alun Dibuka

BANDUNG,FOKUSJabar.id: Pemerintah kota (Pemkot) Bandung berencana membuka kembali Taman Alun-alun Kota Bandung pada malam pergantian tahun 2023. Sebelumnya taman tersebut ditutup untuk umum sejak 6 Mei 2022 karena tumpukan sampah.

“Mudah-mudahan malam tahun baru 2023 kita lihat, apakah alun-alun tamannya memungkinkan dibuka.Kami lakukan itu agar masyarakat bisa menikmati malam akhir tahun di sana,” kata Wali Kota Bandung Yana Mulyana di Bandung, Senin (26/12/2022).

BACA JUGA: Malam Tahun Baru, Rekayasa Lalu Lintas Dilakukan di Kota Bandung

Pihaknya tengah berkoordinasi dengan berbagai pihak terkait antisipasi lonjakan wisatawan pada malam pergantian tahun nanti. Karena akan berdampak pada melonjaknya produksi sampah.

Pembukaan kembali taman tersebut merujuk pada instrukri Presiden Jokowi yang akan mencabut status Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM). Jika melihat indikatornya, kata dia, cenderung menurun.

Sebelumnya, Kasatpol PP Kota Bandung Rasdian Setiadi mengatakan bahwa akan kesulitan untuk melaksanakan pengawasan di kawasan taman alun-alun dan Jalan Asia Afrika.

BACA JUGA: Satpol PP Kota Bandung Amankan Ratusan Botol Minol di Andir

Apalagi kawasan tersebut diprediksi akan banyak dikunjungi wisatawan, terlebih diberlakukan bebas kendaraan bermotor sejak pukul 19.00 WIB.

(Yusuf Mugni/LIN)

Berita Terbaru

spot_img