BANJAR, FOKUSJabar.id: Lapas Kelas IIB Kota Banjar memberangkatkan tujuh orang personilnya ke lokasi bencana gempa bumi di Kabupaten Cianjur, Jawa Barat.
Bantuan tersebut berupa makanan, uang dan pakaian. Merupakan hasil karya warga binaan pemasyarakatan (WBP) untuk korban terdampak gempa di wilayah itu.
Kepala Lapas Kelas IIB Kota Banjar, Muhammad Maolana mengatakan ada tujuh personel perwakilan pegawai lapas. Mereka berangkat untuk meninjau langsung lokasi bencana gempa di Cianjur.
Baca Juga: Basarnas Perpanjang Pencarian Korban Gempa Cianjur selama Tiga Hari
Tujuh orang yang berangkat ini merupakan personel yang tergabung dalam persatuan touring Trail Adventure Pengayoman (PTSP) Lapas Banjar.
“Mereka berangkat untuk bakti sosial dalam membantu pendistribusian sembako dan pakaian hasil karya WBP lapas Banjar. Memberikan pakaian tersebut kepada korban terdampak di Cianjur,” katanya kepada wartawan, Selasa (29/11/2022).
Rencananya tim akan bertugas hingga 1 Desember 2022 mendatang. Bersama gabungan UPT lainnya di lingkungan Kementerian Hukum dan HAM (Hak Asasi Manusia) Jawa Barat dengan titik kumpul di Lapas Cianjur.
“Tujuh personel berbekal kendaraan roda empat dan tiga kendaraan trail agar mereka bisa memberikan bantuan hingga akses terpencil,” kata dia.
Baca Juga: Wasekjen Demokrat Bantu Korban Gempa Cianjur
Rencana daerah tujuan pengiriman bantuan ini. Tim akan mendistribusikan logistik ke Desa Ranca Goong, Cipaku, Manglad, Warung Jengkol, Puncak Manis dan Warung Gedang.
Pihaknya berharap dengan menyumbangkan bantuan sembako serta pakaian yang layak. Yakni hasil warga binaan ini, bisa membantu mereka memenuhi kebutuhannya.
“Semoga bisa mendistribusikannya secara cepat, layak dan bermanfaat bagi korban terdampak di Cianjur sana,” ujarnya.
Sementara dari pantauan awak media, sumbangan pakaian untuk korban bencana gempa bumi Cianjur itu merupakan hasil karya binaan di Lapas Banjar. Semua pakaian yang dibagikan bertulisan Lanjar yang artinya Lapas Banjar.
(Budiana Martin/Erwin)