BANDUNG,FOKUSJabar.id: Pemerintah Kota (Pemkot) Bandung menargetkan pembangunan rumah deret Tamansari selesai pada 2023 mendatang.
Saat ini, pembangunan Rumah Deret Tamansari masih dalam proses tahap ketiga.
“Tower A dan C pembangunan diperkirakan selesai tahun 2023, ada masjid juga bisa selesai. Saat ini sudah 90 persen,” kata Kepala Bidang Perumahan Dinas Perumahan dan Kawasan Permukiman Kota Bandung (DPKP) Kota Bandung, Nunun Yanuati Rabu (9/11/2022).
Nunun menyebut, pada tower A dan C terdapat sekitar 191 unit dan akan digunakan oleh warga terdampak pembangunan rumah deret sebanyak 187 Kepala Keluarga. Targetnya, di rumah deret Tamansari akan dibangun sekitar 400 unit.
BACA JUGA: Renovasi Gedung Bappelitbang Tunggu Hasil Puslabfor Polri
“Progres pembangunan tower A dan C sudah mencapai 90 persen sekitar 191 unit. Sisanya dari blok B dan D ada tambahan 200an unit. Totalnya diperkirakan ada total 400 unit untuk 400 KK,” ucapnya.
Nunun menuturkan, pembangunan rumah deret, merupakan salah satu upaya pemerintah untuk menghadirkan hunian yang nyaman, aman dan sehat bagi masyarakat. Rumah deret juga merupakan solusi untuk revitalisasi permukiman kumuh di Kota Bandung.
Dari 518 ribu rumah di kota Bandung, saat ini terdapat 18 ribu atau 3,7 persen merupakan rumah yang tidak layak huni.
“Kota Bandung sudah penuh bangunan. Sudah tidak ada lahan untuk dibangun lagi. Sedangkan keluarga yang butuh rumah banyak, amanat dari rencana tata ruang sudah harus ke atas. Apalagi melihat dari nilai tanah yang tidak memungkinkan jadi solusinya adalah bangunan vertikal,” ungkapnya.
(Yusuf Mugni/Anthika Asmara)