Minggu 12 Januari 2025

Pimpin PRUI Jabar, Irfan Suryanagara Targetkan Emas di PON Papua

BANDUNG, FOKUSJabar.id: Pimpinan DPRD Provinsi Jawa Barat Irfan Suryanagara terpilih menjadi Ketua Pengurus Provinsi (Pengprov) Persatuan Rugbi Union Indonesia (PRUI) Jawa Barat.

Irfan terpilih secara aklamasi pada Musprov PRUI Jabar di Hotel Topaz Bandung, Sabtu (17/11/2018).

Ketua Pengprov PRUI Jabar Ardi berharap, di bawah kepemimpinan Irfan Suryanagara, ke depan Rugbi Jabar bisa berbicara di kancah nasional dan menjadi barometer olaharaga Rugbi.

“Kami berharap Rugbi di bawah kepemimpinan Irfan bisa memasyarakat dan menjadi barometer Rugbi di Jabar dan Indonesia,” kata Ardi.

Sementara itu, ketua terpilih Irfan Suryanagera siap mengemban amanah Musprov PRUI Jabar dengan sebaik-baiknya.

Bahkan dirinya siap meningkatkan prestasi Rugbi Jabar, atau lebih baik dari tahun-tahun sebelumnya.

“Apalagi nanti Rugbi akan resmi dipertandingkan pada PON 2020 di Papua,” kata Irfan.

Pada eksibisi PON XIX di Jabar, Rugbi Jawa Barat meraih medali perunggu, baik putra maupun putri. Pada PON Papua nanti, Irfan menargetkan medali emas.

“Kita harus meraih medali emas pada PON XX di Papua nanti,” kata dia.

Menurut dia, medali emas menjadi target realistis, terlebih ditunjang dua atlet Jabar yang ikut mewakili Indonesia di ajang Asian Games 2018 (Buldan Abdurohman dan Fransiscus Sinaga).

Bahkan salah satu pelatih Rugbi asal Jabar menjadi pelatih ter baik nasional.

“Saya pikir target medali emas itu rasional. Kita akan menjadikan Jawa Barat sebagai barometer Rugbi nasional,” tegas dia.

(LIN)

Berita Terbaru

spot_img