spot_img
Sabtu 29 Juni 2024
spot_img
More

    Victor Igbonefo: Persib Hadapi Tantangan Besar

    BANDUNG,FOKUSJabar.id: Bek Persib Bandung, Victor Igbonefo mengatakan, tim keanggaan Bobotoh akan menghadapi tantangan lebih besar di Liga 1 2024-2025.

    Menurut bek senior Maung Bandung, persiapan matang menjadi kunci untuk bisa kembali meraih hasil maksimal setelah menjuarai Liga 1 2023/2024.

    BACA JUGA:

    Teddy Tjahjono Mundur dari Persib Bandung

    Victor Igbonefo menyebut, semua pemain mempunyai semangat untuk mengulang prestasi tersebut.

    Karenanya, seluruh pemain sudah mulai menjalani latihan mandiri menjelang berkumpul pada awal Juli 2024 mendatang.

    Victor mengaku menjalani latihan individu sambil menikmati liburan bersama keluarga dan teman-temannya.

    “Aku tetap latihan saat liburan agar kondisi tetap bagus dan siap saat memulai latihan bersama. Jadi, saat ini hanya santai, jalan-jalan dan kumpul bersama keluarga dan teman-teman saja,” katanya dilansir persib.co.id.

    BACA JUGA:

    Ryan Kurnia Lakukan Program Latihan Mandiri

    Waktu persiapan sekitar satu bulan. Kata Dia cukup untuk menatap Liga 1 2023/2024.

    Menurutnya, persiapan tim tetap akan maksimal karena ada program latihan individu yang sudah dijalani saat libur.

    “Jadi, aku pikir, satu bulan cukup untuk persiapan. Pemain juga tetap jaga kondisi dengan menjalani latihan mandiri selama liburan,” pungkas Victor Igbonefo.

    Sebelumnya FOKUSJabar mengabarkan, pemain Persib Bandung, Ryan Kurnia tetap menjalani program latihan secara mandiri yang diberikan tim pelatih.

    Menurut Ryan Kurnia, hal itu dilakukan agar kondisi fisiknya tetap bugar saat kembali berlatih bersama tim.

    “Latihan tingan supaya tetap bugar dan mulai meningkatkan kondisi setelah libur panjang,” pemain asal Bogor ini menambahkan.

    (Bambang Fouristian)

    Berita Terbaru

    spot_img