Sabtu 11 Januari 2025

IPRC: Tidak Ada Parpol Mendominasi di Kota Bandung

BANDUNG,FOKUSJabar.id: Loyalitas pemilih terhadap partai politik cenderung menurun setiap periodenya. Alhasil, pemenang Pemilihan Legislatif (Pileg) di Kota Bandung selalu berganti dan tidak ada yang benar-benar mendominasi.

Demikian disampaikan Peneliti senior Indonesian Politics Research & Consulting Fahmy Iss Wahyudi dalam diskusi bertajuk ‘Membaca Peta Koalisi Partai Politik Jelang Pilwalkot Bandung Tahun 2024’ di Anatomi Kafe, Jalan Merdeka, Kota Bandung, Jumat (17/5/2024).

“Pemilih di Kota Bandung ini rasional. Maka tidak heran tidak ada parpol yang betul-betul mendominasi di perhelatan Pileg. Pemilih di Kota Bandung ini kerap terpengaruh isu yang berkembang di masyarakat,” kata Fahmy.

IPRC
Diskusi bertajuk Membaca Peta Koalisi Partai Politik Jelang Pilwalkot Bandung Tahun 2024′ (LIN)

BACA JUGA: Survei IPRC: Elektabilitas Emil di Pilgub Jabar Masih Tertinggi

Adapun isu yang memengaruhi pemilih di Kota Bandung utamanya memiliki urgensi langsung kepada mereka.  Kendati rasional, tetapi loyalitas pemilih terhadap parpol cukup rendah.

Idealnya, kata dia, demokrasi harus diperkuat karakteristik pemilih yang loyal terhadap parpol, sehingga ada stabilitas.

Dia memandang koalisi partai di pusat tidak terlalu berpengaruh untuk peta koalisi di lokal (kabupaten/kota), termasuk Bandung.

“Faktornya banyak, bisa dari karakteristik pemilih, faktor partai dan lainnya,” kata dia.

Sementara itu, Pakar Komunikasi Politik dari Unpad Kunto Adi Wibowo menilai, mesin partai menjadi faktor utama seorang tokoh atau pasangan calon bisa memenangkan kontestasi Pikada di Kota Bandung.

“Jadi mesin partai berkontribusi besar dalam pemenangan calon kepala daerah di Kota Bandung,” kata Kunto.

Berikut calon kepala daerah potensial di Pilwalkot Bandung versi IPRC:

  • Partai Keadilan Sejahtera (PKS)
    Asep Mulyadi-Siti Muntamah
  • Gerakan Indonesia Raya (Gerindra)
    Sodik Mujahid-Sony Salimi dan Melly Goeslaw
  • Golongan Karya (Golkar)
    Atalia Praratya-Edwin Sanjaya-Arfi Rafnialdi
  • Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP)
    Ronald Surapraja-Andri Gunawan
  • Nasdem
    M Farhan-Rendiana Awangga
  • Partai Kebangkitan Bangsa (PKB)
    Erwin

Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Lainnya:

Parpol

  • Toni Wijaya (Gerindra)
  • Aan Andi Purnama (Demokrat)
  • Andri Rusmana (PKS)
  • Yunandar Eka Prawira (PDIP)
  • Edwin Khadafi (Demokrat)

Non-Parpol

  • Bambang Tirtoyuliono (PJ Wali Kota Bandung)
  • Dandan Reza Wardana (Tokoh Masyarakat)
  • Budi Dalton  (Budayawan)
  • Fiki Satari ( Eks Ketua Karang Taruna)

(LIN)

Berita Terbaru

spot_img