Sabtu 11 Januari 2025

Lawan Persib Bandung, Ini Kata Pelatih Borneo FC

BANDUNG,FOKUSJabar.id: Pelatih Borneo FC, Pieter Huistra sudah menyiapkan strategi untuk menghadapi Persib Bandung pada pertandingan tandang pekan ke-33 kompetisi Liga 1 musim 2023-2024 di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Kamis (25/4/2024).

Menurut Pieter Huistra, pada pertandingan tersebut Borneo FC akan berusaha untuk menampilkan permainan terbaiknya dan mengamankan poin.

BACA JUGA:

Hadapi Persib Bandung, Pelatih Borneo FC: Laga yang Luar Biasa

Selain itu, pertandingan menghadapi Persib bakal dimanfaatkan oleh Borneo FC sebagai persiapan menghadapi babak Championship Series.

Pasalnya, timnya saat ini sudah menjadi pemuncak klasemen dan dipastikan melangkah ke babak Championship Series.

“Kami akan memanfaatkan pertandingan nanti untuk melakukan persiapan jelang championship series. Ini jadi kesempatan untuk memainkan kembali pemain yang sudah lama tidak tampil,” ucapnya.

“Dan ini level yang bagus. Selalu bagus untuk bermain di sini dan mungkin kami harus terus memainkan cara bermain kami. Kami akan mencoba terus mempertahankan gaya permainan itu,” tegasnya.

Borneo FC sendiri datang ke Bandung dengan kondisi yang kurang bagus. Pasalnya dalam dua pertandingan terakhir gagal meraih poin usai ditaklukkan Madura United dan Arema FC.

BACA JUGA:

Persib Tim Pertama yang Dikunjungi untuk Sosialisasi VAR

Berbeda dengan Borneo FC, Persib Bandung memiliki modal yang bagus lantaran di pertandingan sebelumnya karena berhasil menaklukkan Persebaya Surabaya dengan skor 3-1.

Selain itu, skuat Maung Bandung bakal bermain di kandang dan mendapat dukungan penuh dari Bobotoh. Sehingga pertandingan ini diprediksi bakal berlangsung ketat dan menarik.

Sebelumnya FOKUSJabar mengabarkan, Borneo FC berencana melakukan rotasi pemain saat menghadapi Persib Bandung pada pertandingan tandang pekan ke-33 kompetisi Liga 1 musim 2023-2024 di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Kamis (25/4/2024).

Menurut pelatih Borneo FC, Pieter Huistra, rotasi pemain dilakukan karena beberapa anak asuhnya tidak dapat bermain dengan alasan yang berbeda.

Dengan kondisi tersebut, Borneo FC datang ke Bandung dengan kekuatan yang tidak penuh. Meski begitu, pihaknya bakal berusaha agar timnya bisa meraih poin di kandang skuat Maung Bandung.

“Ada beberapa pemain kami cedera dan bermain di Timnas. Jadi kami saat ini tidak dalam kekuatan penuh,” kata Pieter Huistra.

(Arif/Bambang Fouristian)

Berita Terbaru

spot_img