Kamis 12 Desember 2024

Pemkot Bandung Bakal Berlakukan Braga Bebas Kendaraan

BANDUNG,FOKUSJabar.id: Pemerintah Kota (Pemkot) Bandung telah merancang inisiatif Braga Free Vehicle. Hal itu dilakukan sebagai  upaya mengatasi kemacetan yang sering mengganggu pengunjung (wisatawan) dan penduduk Kota Bandung.

Rencananya, Braga bebas kendaraan bermotor akan dilaksanakan pada hari Sabtu dan Minggu atau akhir pekan.

Penjabat Wali Kota Bandung, Bambang Tirtoyuliono menyampaikan, salah satu langkah strategis mengurai kemacetan di Braga yaitu dengan adanya program Braga Free Vehicle.

BACA JUGA: Diskar PB Mencatat Januari-April 2024, Bencana Alam di Kota Bandung Didominasi Banjir dan Longsor

“Sejak diujicobakan dua bulan yang lalu, Braga Free Vehicle telah menjadi perhatian utama dalam upaya meningkatkan pariwisata dan kehidupan komunitas/budaya lokal,”kata Bambang Rabu (24/4/2024).

Bambang menyebut, dengan adanya Braga Free Vehicle ini tidak hanya mengurangi beban kemacetan, tetapi juga membuka peluang baru bagi pengunjung untuk menikmati berbagai acara dan atraksi di sekitar kawasan Braga.

“Kami yakin bahwa Braga Free Vehicle akan menjadi langkah maju dalam memperindah Bandung dan memberikan pengalaman yang lebih baik bagi semua orang yang mengunjungi kota ini. Salah satunya bisa dengan menampilkan kekayaan budaya lokal kita,”ucapnya.

Selain itu, inisiatif ini juga menggabungkan aspek budaya dan komunitas lokal, dengan kerjasama lintas sektor yang kuat antara Pemerintah Daerah, Dishub, Satpol PP, Aparat Kepolisian dan TNI, Disparbud, Kewilayahan dan masyarakat setempat.

BACA JUGA: Diskar PB Mencatat Januari-April 2024, Bencana Alam di Kota Bandung Didominasi Banjir dan Longsor

“Diharapkan bahwa melalui Braga Free Vehicle, Sabtu dan Minggu akan menjadi waktu yang lebih ramai dengan berbagai acara dan kegiatan yang akan menarik banyak pengunjung dari berbagai daerah datang ke Kota Bandung,” katanya.

Dengan komitmen untuk mewujudkan visi ini, Pemkot Bandung bersama-sama berusaha untuk memastikan bahwa Bandung tetap menjadi tujuan yang menarik dan memikat bagi siapa pun yang berkunjung ke Kota Bandung.

(Yusuf Mugni/Anthika Asmara)

Berita Terbaru

spot_img