Jumat 13 Desember 2024

Panwascam Indihiang Klaim Pemilu 2024 Berjalan Tanpa Ekses

TASIKMALAYA,FOKUSJabar.id: Panwascam Indihiang Kota Tasikmalaya Jawa Barat (Jabar) mengklaim, proses pelaksanaan Pemilu 14 Februari 2024 lalu berjalan lancar sesuai ketentuan dan harapan.

Demikian disampaikan jajaran Panwascam Indihiang saat Press Release Pengawasan di Jalan Sukarindik Kecamatan Indihiang, Senin (25/3/2024).

BACA JUGA:

Yayasan SijumTasikmalaya, Bukber Dan Santuni Ratusan Anak Yatim Dan Dhuafa

Ketua Panwascam Indihiang, Iwan Ridwan mengatakan, secara keseluruhan proses pengawasan pelaksanaan Pemilu 2024 berjalan sesuai harapan.

“Terima kasih kepada semua pihak yang selama ini terus bersinergi dalam membantu dan mensupport. Sehingga proses pelaksanaan Pemilu di Indihiang berjalan lancar dan kondusif,” ungkap Iwan Ridwan.

“Kami akan mempertahankan hal-hal baik dalam pengawasan. Sekali lagi, terima kasih kepada semua pihak, mitra kami dari Pemerintah, KPU, peserta Pemilu dan rekan-rekan media yang sudah berkontribusi menyukseskan pelaksanaan Pemilu ,” Dia menambahkan.

Meski dalam pelaksanaan Pemilu ada beberapa hal yang mengganggu. Namun dengan komunikasi yang intensif dan komitmen bersama hal itu bisa diantisipasi.

“Memang Indihiang termasuk Kecamatan yang rawan potensi pelanggaran Pemilu. Namun bisa kami antisipasi sejak awal. Dan akhirnya Indihiang menjadi kecamatan yang pertama dibacakan hasil rekap di tingkat Kota Tasikmalayatanpa ada efek dan ekses,” katanya.

Menurutnya, proses pengawasan menjadi bagian integral dan terpenting dari proses demokrasi. Tujuannya, memastikan keadilan dan integritas saat pelaksanaannya.

BACA JUGA:

Tim Gabungan TNI-Polri Sisir Rumah Makan di Ciamis

“Kami memahami bahwa pengawasan pelaksanaan Pemilu harus  menjadi bahan evaluasi bagi jajaran Panwascam Indihiang. Dengan begitu, proses pengawasan dimasa mendatang bisa semakin baik, berkualitas dan bisa  dipertanggungjawabkan,” terang Iwan.

Pihaknya mengajak seluruh lapisan masyarakat dan stakeholder lainnya tetap menjaga semangat demokrasi demi kemajuan Kecamatan Indihiang ke depan.

“Kita terus gelorakan semangat pengawasan untuk mewujudkan keadilan dan kebenaran dalam setiap pesta demokrasi. Sehingga menghasilkan pemimpin yang berkualitas dan berintegritas,” imbuhnya.

Iwan Ridwan berjanji siap menjalankan pengawasan yang lebih baik, lebih kuat, berkualitas, lebih sempurna dan lebih mampu dipertanggungjawabkan.

“Kita segera menyongsong pesta demokrasi Pilkada. Tentu ini pun harus disiapkan agar proses pelaksanaannya nanti dapat berlangsung sesuai harapan dan ketentuan,” pungkasnya.

(Seda/Rizqy)

Berita Terbaru

spot_img