Jumat 10 Januari 2025

Kalahkan Persija, David da Silva Fokus Persikabo 1973

BANDUNG,FOKUSJabar.id: Striker Persib Bandung, David da Silva sudah mulai fokus menyiapkan diri menghadapi Persikabo 1973 pada pertandingan tandang pekan ke-29 kompetisi Liga 1 musim 2023-2024.

Persib memiliki modal yang bagus kontra Persikabo. Pasalnya, tim kebanggaan Bobotoh pada pertandingan pekan ke-28 berhasil menaklukkan Persija Jakarta.

BACA JUGA:

Persib vs Persija, Nick Kuipers: Laga Spesial

Menurut David da Silva, kemenangan atas Persija sangat penting dan memiliki gengsi yang berbeda.

Selain itu dengan tambahan tiga poin, skuat Maung Bandung bisa melanjutkan tren positif sekaligus bertahan di peringkat dua.

“Tentu saja saya senang. Jadi kami bisa mengoleksi tiga poin, bermain di kandang yang mana itu merupakan target kami. Mereka datang ke sini hanya untuk mendapat satu poin dan tim kami tidak memberikan banyak ruang bagi mereka. Jadi saya senang,” tegas David da Silva.

Pemain asal Brasil ini menuturkan, pada pertandingan menghadapi Persija Jakarta, skuat Maung Bandung mampu menjalankan tugas yang diberikan oleh pelatih, sehingga bisa mengamankan poin penuh.

“Tadi saya sudah bicara, kami melakukan tugas dengan baik dan ini hasil yang sangat bagus dari semua rekan di tim, untuk semua yang menyaksikan juga menikmati,” jelas pemain yang mencetak dua gol ke gawang Persija.

BACA JUGA:

Bojan Hodak: Kami Tidak Memberikan Banyak Ruang Bagi Persija

Setelah menikmati kemenangan atas Persija, David dan kawan-kawan langsung fokus menghadapi laga selanjutnya di pekan ke-29 kompetisi Liga 1 musim 2023-2024.

“Sekarang kami harus beristirahat dan mulai memikirkan laga berikutnya melawan Persikabo,” tegas mantan pemain Persebaya Surabaya ini.

Sebelumnya FOKUSJabar mengabarkan, tim Persib Bandung tetap menggelar latihan pada bulan Ramadhan. Pasalnya, memiliki jadwal pertandingan di kompetisi Liga 1 musim 2023-2024.

Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak mengatakan, selama bulan puasa pemain bakal menjalankan program latihan pada malam hari.

Hal itu dilakukan agar pemain bisa menjalankan materi yang disampaikan dengan maksimal.

Selain itu, sesi latihan malam disesuaikan dengan jadwal pertandingan kompetisi Liga 1 musim 2023-2024 yang akan berlangsung pada pukul 20.30 WIB.

(Arif/Anthika Asmara)

Berita Terbaru

spot_img