Kamis 12 Desember 2024

Victor Igbonefo Siap Gunakan Hak Pilihnya di Pilpres 2024

BANDUNG,FOKUSJabar.id: Bek Persib Bandung, Victor Igbonefo siap menggunakan hak pilihnya pada Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024 yang akan digelar, Rabu (14/2/2024).

Victor Igbonefo menuturkan, saat ini dirinya memiliki Kartu Tanda Penduduk (KTP) Jakarta. Dengan demikian, sebagai warga negara Indonesia dia siap untuk menggunakan hak pilihnya pada Pemilu 2024.

BACA JUGA:

Cetak Gol Perdana di Persib Ini Kata Stefano Beltrame

Seperti diketahui, pada Pilpres 2024 terdapat tiga Paslon Presiden-Wakil Presiden (Capres-Cawapres).

“Ya saya memilih. Saya mempunyai KTP Jakarta,” kata pemain yang menggunakan nomor punggung 32 ini.

Sebagai pemain sepakbola yang sudah lama berkarier di Indonesia, Victor Igbonefo menilai pemerintah Indonesia saat ini sudah cukup bagus.

Bahkan dia juga bisa merasakan salah satu manfaatnya. Yakni dalam hal perkembangan transportasi.

“Kalau melihat pemerintahan ini cukup bagus. Terutama di Bandung. Kita bisa menikmati kereta cepat Whoosh,” ungkapnya.

BACA JUGA:

Stefano Beltrame Semakin Nyaman di Persib Bandung

Pada Pilpres 2024, Victor Igbonefo berharap siapapun yang terpilih sebagai presiden Indonesia bisa melanjutkan pembangunan. Di antaranya di bidang olahraga khususnya sepakbola.

“Harapan saya untuk Presiden berikutnya tetap melanjutkan program infrastruktur dan Olahraga di Indonesia. Karena itu bagus dan olahraga terutama orang yang suka Sepakbola. Hadir di pertandingan Timnas Indonesia seperti presiden yang sekarang (Joko Widodo),” jelasnya.

(Arif/Anthika Asmara)

Berita Terbaru

spot_img