CIAMIS,FOKUSJabar.id: Sejumlah komoditas sayuran yang dijual di Pasar Manis Ciamis Jawa Barat dalam beberapa hari ini harganya mengalami kenaikan yang cukup tinggi dari harga sebelum nya.
Menurut Heni salah seorang pedangan di Blok Pasar Subuh Pasar Manis Ciamis, harga harga sejumlah komoditas sayuran tersebut mengalami kenaikan sudah dalam seminggu terakhir dan penyebab dari kenaikan itu tidak diketahui nya.
BACA JUGA: Suksesi Pemilu 2024, PAN Ciamis Maksimalkan Ikhtiar dengan Silaturahmi
“Sudah dalam satu pekan ini sejumlah komoditas sayuran yang Saya jual ini harga nya melonjak,”katanya. Senin (11/12/2023).
Heni menuturkan, yang paling besar kenaikan nya terdapat pada harga Cabe rawit jenis Domba dan Cabe Merah yang saat ini melambung harganya.
“Untuk Cabe rawit Domba dan Cabe merah harga nya sudah mencapai Rp 120.000/Kilogram nya,”ucapnya.
Heni melanjutkan, selain harga Cabe rawit Domba dan Cabe merah yang harganya nya sangat tinggi juga untuk harga sayuran lainnya pun mengalami kenaikan yang cukup signifikan.
BACA JUGA: Galuh BMX Indonesia Ciamis Akan Gelar Event Nasional
“Untuk harga Kol yang semula dijual Rp 5000 kini sudah mencapai Rp 12.000/Kilogram nya,” jelasnya.
Heni menjelaskan, sedangkan untuk harga Pecay yang awalnya dijual dengan harga Rp 8000/Kg kini naik menjadi 12.000/Kilogram nya.
Heni menambahkan, sementara itu untuk harga waluh juga ikut ikutan naik harganya tidak mau kalah dengan jenis sayuran lain nya.
“Untuk harga Waluh sayur kecil saat ini dijual Rp 32.000/Kg dari sebelum nya hanya Rp 12.000 dan untu Waluh sayur besar Rp 10.000 dari Rp 3000/Kilogram,”tambah nya.
Karena harga komoditas sayuran saat ini cukup mahal para pembeli juga terpantau sepi.
(Husen Maharaja/Anthika Asmara)