Sabtu 11 Januari 2025

Ketua Igornas Jawa Barat Minta Prestasi Olahraga di Kota Tasikmalaya Berkembang

TASIKMALAYA,FOKUSJabar.id: Pengurus Ikatan Guru Olahraga Nasional (Igornas) Kota Tasikmalaya Jawa Barat (Jabar) periode 2023-2027 resmi dilantik, Selasa (12/9/2023) kemarin.

Pelantikan digelar di Aula Galunggung Hotel Grand Metro, Jalan H.Z. Mustafa Kecamatan Tawang oleh Ketua Igornas Provinsi Jabar, Agus.

BACA JUGA:

Istri Ketua DPRD Kabupaten Tasikmalaya Dicurhati Pelaku UMKM

Pelantikan dihadiri sejumlah pejabat di lingkungan Pemkot Tasikmalaya, dosen, Kepala KCD Pendidikan serta unsur penggiat olahraga.

“Pengurus Igornas Kota Tasikmalaya harus mampu menumbuhkan semangat olahraga. Khususnya di kalangan pelajar untuk mencapai prestasi,” ungkap Agus.

Ia meminta pengurus Ikatan Guru Olahraga Nasional Kota Tasikmalaya bisa lebih bersinergi dengan Pemda maupun stakeholder lainnya.

“Pengurus harus cepat bergerak agar prestasi olahraga di Kota Tasikmalaya semakin baik,” imbuhnya.

Pihaknya optimistis, tingkat kesehatan dan kebugaran masyarakat Kota Tasikmalaya lebih meningkat dengan hadirnya Igornas.

Dengan begitu, olahraga pendidikan, olahraga prestasi dan olahraga kemasyarakatan terus berkembang.

BACA JUGA:

Pemkab Garut Distribusikan 100 Ton Beras ke 42 Kecamatan

Ketua Igornas Kota Tasikmalaya, Dodi Jaenudin (Idoy) mengaku siap memajukan olahraga. Khususnya anak-anak pelajar.

“Untuk melahirkan prestasi, tentu pembinaan olahraga harus dimulai dari usia dini dan pelajar,” ujar Idoy.

Menurut Dia, agenda ke depan akan fokus pengembangan olahraga dengan rutin menggelar berbagai event dan pertandingan agar prestasi olahraga di Kota Tasikmalaya semakin berjaya.

“Saat ini Igornas sudah kerja sama dengan Kemenpora untuk pengembangan olahraga Sepakbola putri dikalangan pelajar. Ini mungkin baru pertama kali di Kota Tasikmalaya. Sudah kita siapkan. Tunggu tanggal mainnya,” pungkas Dia.

(Seda/Bambang Fouristian)

Berita Terbaru

spot_img