Sabtu 11 Januari 2025

Kota Bandung Segel Juara Umum Renang Popda XII Jabar

BANDUNG,FOKUSJabar.id: Kota Bandung keluar sebagai juara umum pada cabang olahraga renang Pekan Olahraga Pelajar Daerah (Popda) XIII Jawa Barat yang usai dipertandingan pada Senin (3/7/2023) di Kolam Renang Prestasi KONI Jabar, komplek SOR Pajajaran, Kota Bandung. Dari total 36 nomor yang dipertandingkan, Kota Bandung berhasil meraih 13 medali emas, 8 perak, dan 13 perunggu.

Kota Bandung mengalahkan Kota Depok yang harus puas diposisi runner up dengan raihan Kota Bandung 6 medali emas 3, perak, dan 5 perunggu. Diikuti Kabupaten Bekasi di posisi ketiga dengan raihan 4 medali emas, 2 perak dan 1 perunggu.

“Alhamdulillah, kita memastikan diri sebagai juara umum. Sebelumnya, kita menargetkan 12 medali emas dan ternyata bisa meraih 13 medali emas,” kata Ketua Pengcab Persatuan Renang Seluruh Indonesia (PRSI) Kota Bandung, Dicky N. Wijaya saat ditemui di Kolam Renang Prestasi KONI Jabar, komplek SOR Pajajaran, Kota Bandung, Senin (3/7/2023).

fokusjabar.id Popda XIII Jabar renang
Atlet renang pelajar Kota Bandung, Fenesia Cleopatra Hutapea meraih medali emas nomor 800 meter gaya bebas putri. (FOTO: Ageng)

Dengan prestasi yang sudah diraih atlet, lanjut Dicky, tugas selanjutnya adalah menjaga dan meningkatkan prestasi mereka untuk Kota Bandung. Karena itu, dibutuhkan kolaborasi yang baik diantara pemerintah, KONI, serta cabang olahraga bersangkutan.

“Atlet-atlet kami yang tampil di Popda XIII Jabar ini, kedepannya bisa diproyeksikan ke Porprov XV Jabar dan bagaimana agar mereka tetap berprestasi bagi Kota Bandung,” kata dia.

Untuk itu, diperlukan sebuah proses ‘maintenance’ para atlet berprestasi sehingga bisa tetap menjadi bagian Kota Bandung dan meraih berbagai prestasi. Bagaimana atlet-atlet berprestasi ini betah dan nyaman berada di Kota Bandung dan bisa menjaga serta meningkatkan keprestasiannya kedepan.

“Jadi setelah atlet ini betah, nyaman, di Kota Bandung, tugas kami di PRSI adalah menjaga dan meningkatkan prestasi mereka. Atlet-atlet yang tampil di Popda XIII Jabar ini sudah sangat luar biasa, bahkan beberapa rekor di ajang Porprov Jabar pun terpecahkan. Tugas kita semua menjaga mereka tetap berprestasi bagi Kota Bandung,” Dicky menegaskan.

BACA JUGA: Kota Bandung Raih 3 Emas, Superior di Matras Karate Popda XIII Jabar

fokusjabar.id Popda XIII Jabar renang
Atlet renang pelajar Kota Bandung, Fenesia Cleopatra Hutapea. (FOTO: Ageng)

Keberhasilan Kota Bandung menjadi juara umum di cabang olahraga renang Popda XIII Jabar, tidak bisa dilepaskan dari performa Fenesia Cleopatra Hutapea. Atlet putri kelahiran Bandung, 6 Mei 2006 tersebut berhasil meraih 6 medali emas dan 1 perak.

Atlet yang akrab disapa Cleo ini berhasil meraih medali emas dari nomor 800 meter gaya bebas, 200 meter gaya kupu-kupu, 200 meter gaya ganti, 400 meter gaya bebas, estafet 4×100 meter gaya ganti, dan estafet 4×100 meter gaya bebas. Sedangkan satu medali perak diraih di nomor 200 meter gaya bebas.

Sementara 7 medali emas lain bagi Kota Bandung disumbangkan Nadia Aisha Nurazmi dari nomor 50 meter gaya kupu-kupu putri, 50 meter gaya bebas putri dan 100 meter gaya bebas putri. Kemudian Ariel Dzikri Nugraha di nomor 100 meter gaya punggung putra dan 200 meter gaya punggung putra. Lalu dari nomor 200 meter gaya kupu-kupu putra atas nama M. Mecce Akbar Firmansyah serta di nomor estafet 4×100 meter gaya bebas putra.

(Ageng)

Berita Terbaru

spot_img