Sabtu 11 Januari 2025

Film Transformers Rise of the Beasts, Planet Bumi Kembali Digonjang-ganjing

FOKUSJabar.id: Film Transformers Rise Of The Beast akan tayang perdana pada 9 Juni 2023 di Bioskop Amerika. Tentunya film action fantasi tersebut akan menjadi tontonan yang ditungggu-tunggu oleh para pecinta film di Indonesia.

Visual grafik yang lebih realistis berlatar tahun 1994 di Amerika, dengan munculnya karakter-karakter robot unik akan memanjakan para pecinta film Action Fantasi.

Baca Juga: Film Unlocked Tayang di Netflix, Begini Karakter dan Sinopsisnya

Bagi masyarakat Indonesia Film Transformer bertahun-tahun telah mewarnai televisi dan menjadi tontonan setiap generasi. Dari mulai Visual Kartun hingga bertransformasi menjadi sajian film yang menarik memanjakan para penggemarnya.

Bahkan, hampir setiap anak-anak Indonesia berkembang dengan mainan-mainan mobil-mobilan khas robot transformer. Apalagi dengan karakter ikonik Optimus Prime dan Bumblebee yang menjadi karakter pahlawan robot yang menjadi idola.

Pada tayangan trailer Film Transformer Rise Of The Beast Optimus Prime, Bumblebee akan menghadapkan ancaman besar yang akan menghancurkan Planet Bumi. Prime akan behadapan dengan kedatangan makhluk-makhluk dari planet Cybertron. Yang mana merupakan panet asal Optimus Prime dan kawan-kawan sebagai Autobot.

Dalam visualisasi Trailer Autobot terbantu oleh robot-robot transformer yang telah lama berada di Planet Bumi. Jika Autobot berbaur dengan Manusia dengan menjadi Kendaraan, mereka berbaur berbentuk hewan-hewan kuat seperti Gorila dan Elang dengan ukuran yang besar.

Kemudian Cuplikan pertarungan antara Optimus Prime dan kawan-kawan melawan musuhnya dari luar angkasa terlihat Epic. Melibatkan ratusan robot dengan bentuk-bentuk unik Transformer Rise Of The Beast menjadi list tontonan wajib.

Selain pertarungan antar makhluk luar angkasa, pada cuplikan triler ada sosok manusia yang terlibat. Tentu karakter manusia tersebut akan menjadi krusial dalam alur cerita film. Sosok manusia tersebut menjadi misteri tersendiri, apakah masih dari keluarga Witwicky atupun manusia terpilih seperti Cade Yeager yang diperankan oleh Mark Wahlberg padan film  transformer the last knight.

Sinopsis Film Transformers Rise of the Beasts

Cerita Transformers Rise of the Beasts berawal dari pertemuan antara Optimus Primal dan Optimus Prime. Keduanya bertemu di hutan belantara, Optimus Primal yang berwujud gorila memberi peringatan kepada Optimus Prime. Akan ada ancaman besar yang akan datang ke bumi lebih dari yang dapat terbayang oleh Optimus Prime.

Film serial Film Transformers garapan Steven Caple Jr. selalu dapat memanjakan para penggemar transformer di seluruh dunia. Baik dari sajian visual grafis maupun alur cerita sangat kuat dan berkaitan.

(Irfansyah Riza)

Berita Terbaru

spot_img