Sabtu 11 Januari 2025

Setelah Ridwan Kamil dan Sahrul Gunawan, Giliran Anak Bos Persib Masuk Partai Golkar Hari Ini

BANDUNG,FOKUSJabar.id: Wakil Bupati Sumedang Erwan Setiawan dikabarkan resmi masuk Golkar hari ini, masuknya Erwan akan diumumkan acara resmi dalam acara Pemantapan dan Pelepasan Fungsionaris Partai Golkar Provinsi Jawa Barat, di Kota Bandung, Minggu (9/4/2023).

Setelah sebelumnya diketahui di Jawa Barat tokoh sudah masuk ke partai pohon beringin ini adalah Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil dan Wakil Bupati Bandung Sahrul Gunawan.

Kabar masuknya Erwan Setiawan dibenarkan oleh Sekretaris Umum DPD Partai Golkar Jawa Barat MQ Iswara. Menurutnya, masuknya putra dari Manajer Persib Umuh Muchtar itu akan disampaikan langsung Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto.

BACA JUGA: Prabowo Cocok Jadi Jalan Tengah Pemersatu Bangsa

“Wakil Bupati Sumedang Erwan Setiawan hari ini akan resmi masuk Partai Golkar,” kata Iswara saat dihubungi wartawan, Minggu (9/4).

Bahkan menurutnya, masuknya anak dari Bos Persib ini akan diumumkan langsung oleh  Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto, yang pada hari ini akan memberikan pembekalan sekaligus melepas sekitar 2 ribu fungsionaris provinsi dan kabupaten/kota se Jabar di Kota Bandung.

MQ Iswara menjelaskan, sebelum nanti resmi berbaju kuning ciri khas Partai Golkar, Erwan Setiawan yang sempat menjabat Ketua Demokrat Kota Bandung sudah masuk menjadi anggota salah satu ormas pendiri Parrai Golkar yaitu Kosgoro 1957.

“Sebelumnya Erwan Setiawan sempat menjabat sebagai Ketua Demokrat Kota Bandung dan Wakil Ketua DPRD Kota Bandung sudah beberapa bulan lalu masuk menjadi anggota ormas Kosgoro 1957,” kata dia.

Iswara yang merupakan Ketua Pemenangan Pemilu (PP) Jawa Satu (1) yang membawahi wilayah Jawa Barat, DKI Jakarta dan Banten berharap, dengan bergabungnya Erwan Setiawan akan berdampak pada kemenangan Partai Golkar di Jawa Barat.

BACA JUGA: Haru, Ridwan Kamil Gantikan Eril Wisuda di ITB

Apalagi figur-figur yang masuk Partai Golkar bukanlah orang sembarangan. Namun, mempunyai basis suara yang bakal mendongkrak suara Partai Golkar.

“Insya Allah bergabungnya bung Erwan akan jadi energi tambahan bagi kemenangan Partai Golkar khususnya di Jawa barat,” kata dia.

“Partai Golkar adalah partai terbuka , partai yang mengutamakan karya dan kekaryaan serta partai yang mengedepankan ide dan gagasan,” kata dia menambahkan. 

Berita Terbaru

spot_img