Jumat 10 Januari 2025

4 Bangunan di Cisadap Ciamis Diterjang Longsor

CIAMIS,FOKUSJabar.id: Empat bangunan milik warga di wilayah Desa Cisadap Kecamatan/Kabupaten Ciamis Jawa Barat hancur diterjang longsor, Selasa (21/2/2023).

Menurut Ketua Tagana Kabupaten Ciamis, Ade Waluya, kejadian tanah longsor terjadi saat hujan deras dengan intensitas yang cukup tinggi mengguyur wilayah Ciamis dan sekitarnya.

BACA JUGA: Bangunan 3 Lantai Tempat Konveksi di Cijerah Kota Bandung Hangus Terbakar

“Tadi sore Kami menerima laporan ada tebing longsor di Dusun Cisadap. Rumah Pak Maman dan Waspi rusak,” katanya di Ciamis.

Dari hasil data yang dikumpulkan oleh Tagana Ciamis, dua rumah milik warga mengamali rusak yang cukup parah, karena satu rumah dapurnya jebol dan satu rumahnya lagi bagian kamarnya jebol.

Selain di Dusun Cisadap, kejadian serupa terjadi di Dusun Cibungkul. Tembok Penahan Tebing (TPT) di Dusun Cibungkul ambruk menimpa rumah Kewon dan pabrik kerupuk milik Lili.

“TPT ambruk dan materialnya menghantam rumah dan pabrik kerupuk,” kata Ade Waluya.

Beruntung dalam kejadian tersebut tidak menelan korban jiwa.

Sebelumnya FOKUSJabar mengabarkan, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Ciamis mengimbau masyarakat untuk waspada bencana serta tidak keluar rumah saat hujan deras dan angin kencang terjadi.

Demikian disampaikan Kepala Bidang Kedaruratan dan Logistik BPBD Ciamis, Memet Hikmat.

“Masyarakat harus waspada apalagi para pengendara roda dua, roda empat ataupun lebih apabila terjadi hujan deras maka segera lah menepi cari tempat yang aman karena sering disertai angin yang kencang,” kata dia.

(Husen Maharaja/Anthik)

Berita Terbaru

spot_img