PANGANDARAN,FOKUSJabar.id: Lama tidak terlihat di pemerintahan, mantan Ketua DPRD Pangandaran Jawa Barat (Jabar) periode 2014-2019, Iwan Muhamad Ridwan (Mang Iwan) kembali nyaleg di Pemilu 2024.
Iwan Muhamad Ridwan merupakan salah satu tokoh masyarakat Kabupaten Pangandaran yang sudah malang melintang di dunia politik.
BACA JUGA: Ini Pengakuan 20 PSK di Pangandaran
Menurut Dia, menjadi seorang anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) bukan hanya sekedar keinginan. Tetapi lebih kepada menjalankan tugas dari pimpinan partai.
“Saya pengurus DPC PDI Perjuangan dan diberi tugas oleh pimpinan untuk menambah jumlah kursi di Dapil 2 (Kecamatan Padaherang dan Mangunjaya),” kata Mang Iwan.
Sebagai informasi, PDI-P di Dapil 2 mendapat tiga kursi.
Iwan mengaku, baginya tempat mengabdi sudah tidak jadi persoalan.
“Mau ditugaskan di DPRD Kabupaten, Provinsi atau DPR RI, saya siap. Termasuk jika mendapat tugas maju di Pilkada. Yang terpenting bagi Saya, mengabdi dengan hati ikhlas,” tegas Mang Iwan.
Dia bertekad mendapatkan raihan suara yang signifikan. Dengan begitu bisa menambah suara di Pemilu 2024 mendatang.
Tak hanya itu, Pangandaran ke depan harus berkelanjutan dan lebih baik dari sektor pembangunan serta program yang lainnya yang sekarang sudah berjalan dan dirasakan manfaatnya oleh masyarakat.
PDI Perjuangan saat ini sedang berkuasa di Kabupaten Pangandaran. Bagimana tidak, Bupati/Wakil Bupati dan Ketua DPRD Pangandaran dari partai besutan Megawati Soekarnoputri.
Selain itu, PDI Perjuanag mendapatkan 15 kursi dari 40 kursi di DPRD Pangandaran.
BACA JUGA: 20 PSK di Pangandaran Diamankan Satpol PP
Meski begitu, yang menjadi evaluasi ke depan di tiga fungsi DPRD. Yakni, pembentukan Peraturan Daerah (Perda), anggaran dan pengawasan.
“Ketiga fungsi DPRD itu harus dijalankan dengan benar dan baik. Bukan berarti DPRD Pangandaran sekarang tidak baik. Tapi itulah 3 fungsi yang dimiliki DPRD,” katanya.
(Sajidin/Bambang Fouristian)