Minggu 12 Januari 2025

Kejari Kota Banjar Tingkatkan Status Kasus Subsidi Kedelai 2022

BANJAR,FOKUSJabar.id: Kejari Kota Banjar Jawa Barat (Jabar) meningkatkan status dari penyelidikan ke penyidikan kasus dugaan penyalahgunaan subsidi Kedelai tahun 2022.

“Statusnya kami tingkatkan ke penyidikan,” kata Kepala Kejari Kota Banjar, Irwan Setiawan Wahyuhadi.

BACA JUGA: Pilkades Serentak 2023 Mulai Disosialisasikan

Irwan belum bisa memberikan keterangan soal kerugian uang negara dalam kasus tersebut.

Menurut Dia, pihaknya akan melakukan audit terlebih dulu dengan menggandeng Inspektorat Kota Banjar ataupun BPKP.

“Kerugian ada. Kami akan audit dulu dengan Inspektorat atau BPKP,” ungkapnya. 

Pihaknya sudah meminta keterangan dari 35 orang. Kasus tersebut diungkap atas dasar laporan masyarakat, Oktober 2022 lalu.

“Awalnya itu ada laporan dugaan penyimpangan Kedelai subsidi dan soal ketidaksesuaian harga,” ucapnya.

Berdasarkan laporan tersebut, Kejari Kota Banjar langsung mendalaminya.

Diketahui beberapa waktu lalu, kacang Kedelai di pasaran terbilang langka. Jika ada, harganya cukup mahal. 

BACA JUGA: Rumah Tariman Hadi di Pamarican Ciamis Ambruk

Saat diselidiki, diduga ada kedelai yang suplainya tidak jelas dan kondisi pasar waktu lalu mengalami kesulitan barang.

“Harga kedelai subsidi di Pasar pun bervariatif. Padahal jenisnya sama,” terang Kepala Kejari Kota Banjar.

(Agus/Bambang Fouristian)

Berita Terbaru

spot_img