Kamis 12 Desember 2024

Bunda PAUD Jabar Atalia Praratya Raih Penghargaan Wiyata Dharma Madya

BANDUNG,FOKUSJabar.id: Bunda PAUD Provinsi Jawa Barat Atalia Praratya Kamil meraih penghargaan Wiyata Dharma Madya pada Kategori Bunda PAUD Tingkat Provinsi dari Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi. 

Penyerahan penghargaan diberikan oleh Direktur Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) Kemendikbudristek Komalasari pada Acara Rakorprov Pokja Bunda PAUD Tahun 2022 dan penyerahan Penghargaan Apresiasi Bunda PAUD Tingkat Nasional Tahun 2021 di Aula Barat Gedung Sate, Kota Bandung, Selasa (11/10/2022). 

Penghargaan Apresiasi Bunda PAUD Tingkat Nasional Tahun 2021 dan penyematan Lencana Bunda PAUD tersebut bukan hanya untuk tingkat provinsi, melainkan juga tingkat kabupaten/ kota, hingga kelurahan dan desa. 

BACA JUGA: Porak Poranda, Atap Rumah Warga di Panjalu Ciamis Disapu Angin

“Alhamdulillah, ada penghargaan apresiasi Bunda PAUD, ini menunjukan perhatian khusus dari pemerintah pusat,” kata Atalia Praratya. 

“Yakni terkait apa yang sudah dilakukan oleh daerah baik di tingkat Provinsi Jawa Barat, Kabupaten/ Kota sampai Kelurahan dan Desa,” kata dia menambahkan. 

Atalia mengungkapkan pula, dengan Rakorprov Pokja PAUD ini diharapkan 27 Pokja PAUD se-Kabupaten/ Kota di Jabar bisa bergerak bersama secara harmoni demi meningkatkan aset dan mutu pelaksanaan PAUD di wilayah Jawa Barat. 

BACA JUGA: Pekan Depan BSU Bakal Disalurkan Via PT Pos

“Diharapkan program-program berjalan searah. Begitu ada 27 Pokja PAUD Kota/ Kabupaten dengan 27 Bunda PAUD bisa bekerja sama, bergerak beriringan secara harmoni untuk meningkatkan aset dan mutu pada pelaksanaan PAUD di Jawa Barat,” ujarnya. 

Berita Terbaru

spot_img