Minggu 19 Januari 2025

DPRD Kabupaten Tasikmalaya Mitra Kritis Pemerintah

TASIKMALAYA,FOKUSJabar.id: Ketua DPRD Kabupaten Tasikmalaya, Asep Sopari Al Ayubi mengatakan, DPRD akan tetap jadi mitra kritis pemerintah daerah. 

DPRD juga akan terus memberikan sumbangan yang konstruktif demi meningkatnya kualitas penyelenggaraan pemerintahan Kabupaten Tasikmalaya.

Politikus Partai Gerindra ini juga berterimakasih kepada pemerintah, karena telah bekerja sama sehingga dapat mengimplementasikan berbagai program dan kegiatan pembangunan sesuai aspirasi masyarakat.

BACA JUGA: Di Hari Jadi Kabupaten Tasikmalaya, Bupati Ade Sugianto Ajak Rakyat Hormati Leluhur

Semoga, lanjut dia, kerjasama tersebut tetap terjalin untuk mewujudkan harapan bersama, yakni masyarakat  maju dan sejahtera.

Hal itu dia katakan dalam rapat paripurna DPRD dalam rangka memperingati hari jadi ke-390 Kabupaten Tasikmalaya di ruang rapat paripurna, Selasa (26/7/2022).

“Hari ini masyarakat tumpah ruah mengikuti rangkaian kegiatan hari jadi. Kita juga bisa bersilaturahmi dengan para tokoh termasuk dengan pemerintah Provinsi Jawa Barat setelah dua tahun terhenti karena pandemi. Semoga ini menjadi kegembiraan semua dan awal kebangkitan kehidupan lebih baik,” kata Asep.

Pihaknya mendorong kepada pimpinan daerah Kabupaten Tasikmalaya, untuk terus memastikan seluruh kebijakan lebih pro rakyat, serta tetap konsisten memperjuangkan berbagai hal yang diperlukan untuk menuju kualitas kehidupan yang lebih baik.

BACA JUGA: Ridwan Kamil Bantu Renovasi Rumah Guru Ngaji Di Cianjur

“Masih banyak pekerjaan rumah yang harus segera tuntas, terutama bidang infastruktuktur, kesehatan dan peningkatan Sumber Daya Manusia (SDM). Semua dapat kita lihat dari pencapaian indeks pembangunan manusia (IPM) kita, masih rendah di Jawa Barat,” ujarnya.

Dia berharap, hari jadi Kabupaten Tasikmalaya ke-390 tahun 2022, menjadi momentum kebangkitan pemulihan (recovery) ekonomi masyarakat.

(Farhan)

Berita Terbaru

spot_img