BALI,FOKUSJabar.id: Direktur Utama PT Liga Indonesia Baru (LIB), Akhmad Hadian Lukita, memberikan tanggapan mengenai banyaknya usulan agar Kompetisi Liga 1 2021-2022 dihentikan sementara.
Usulan tersebut muncul, terkait jumlah kasus Covid-19 di tim peserta kompetisi Liga 1 2021-2022 sudah cukup banyak. Bahkan, di pekan ke-22 ada dua pertandingan yang terpaksa ditunda lantaran jumlah pemain yang negatif dari salah satu klub kurang dari 14 orang.
Dua pertandingan yang di pekan ke-22 kompetisi Liga 1 2021-2022 yang harus ditunda, yakni laga Persipura Jayapura menghadapi Madura United dan Persib Bandung kontra PSM Makassar.
BACA JUGA: Lawan Bhayangkara FC, Empat Pemain Persib Yang Jalani Karantina Sudah Negatif
Menurut Akhmad Hadian Lukita, pihaknya mendengar semua usulan dari berbagai pihak, hanya saja untuk mengambil keputusan diperlukan pertimbangan yang matang, agar tidak salah mengambil keputusan.
“Itu kita mendengar semua masukan dan saran juga, tapi kita tidak semata-mata membuat keputusan, harus diperhitungkan. Kan kaya mobil gak boleh mendadak karena banyak barang pecah makanya hati-hati,” kata Akhmad Hadian Lukita, Jumat (4/2/2022).
“Kalau ngerem harus tepat, gak boleh asal hitung. Kalau secara algoritma kita lagi merumuskan mudah-mudahan ya dapat yang terbaik,” ungkap Akhmad Hadian Lukita menambahkan.
Saat ini, menurut Akhmad Hadian Lukita, PT LIB sedang fokus memutuskan penyebaran virus Covid-19, diantaranya dengan memperketat pengawasan dan penerapan protokol kesehatan.
“Kita lagi fokus memutus mata rantai covid ini, lihat lagi perkembangannya, kita tracking dan tracing dulu, karena pergerakan covid Omicron ini dinamis. aneh juga, karena yang ini kena yang itu gak kena, yang deket gak kena malah jauh gak kena. Kita terapkan sistem bubble di setiap akomodasi,” tegasnya.
(Arif/Agung)