spot_img
Kamis 25 April 2024
spot_img
More

    Plt Wali Kota Bandung Penuhi Janji Politik dengan Fokus pada Pembangunan infrastuktur

    BANDUNG,FOKUSJabar.id: Pemerintah Kota (Pemkot) Bandung akan memfokuskan pembangunan infrastuktur, penyediaan ruang-ruang publik, dan pengolahan sampah. Hal itu dilakukan untuk memenuhi janji politik almarhum Oded M Danial bersama Yana Mulyana pada Pilwalkot 2018 lalu.

    “Di sisa waktu ini, saya ingin memenuhi janji politik dan Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) dari saya dan almarhum. Semoga kita bisa bekerja dengan efektif dan efisien,” kata Pelaksana Tugas (Plt) Wali Kota Bandung Yana Mulyana Rabu (26/1/2022).

    BACA JUGA: Erick Tohir Ingatkan PTPN VII Prioritaskan Kesejahteraan Masyarakat

    Untuk menyelesaikan janji politiknya, Yana mengungkapkan, Pemkot Bandung juga sangat membutuhkan dukungan dari masyarakat. Inovasi yang berasal dari masyarakat bisa distimulasi melalui Program Inovasi Pembangunan dan Pemberdayaan Kewilayahan (PIPPK).

    “PIPPK itu sebagai stimulan untuk membangun gotong royong di masyarakat. Sehingga, warga harus bisa berinovasi. Kita yang fasilitasi stimulannya, masyarakat yang mengembangkannya,” kata dia.

    Sementara itu, Kepala Dinas Lingkungan Hidup dan Kebersihan (DLHK) Kota Bandung, Dudy Prayudi mengatakan,  selama tahun 2021, pemkot telah meluncurkan 803 unit bank sampah yang tersebar di 30 kecamatan se-Kota Bandung.

    BACA JUGA: Ridwan Kamil Didorong Tokoh Sunda Maju di Pilpres 2024

    “Meski memang dari 10 program, sembilan di antaranya sudah memenuhi target, dan satu lagi masih belum terpenuhi. Yakni pada sistem pengelolaan dan prasarana persampahan. Itu baru tercapai 90 persen,” kata Dudy.

    (Yusuf Mugni/Anthika Asmara)

    Berita Terbaru

    spot_img