BANJAR,FOKUSJabar.id: Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) hari ini kembali memanggil sejumlah saksi dalam penyidikan perkara dugaan Tindak Pidana Korupsi terkait proyek pekerjaan infrastruktur pada Dinas PUPR Kota Banjar tahun 2012 – 2017.
Ada sebanyak 5 orang saksi yang dipanggil penyidik anti rasuah di Gedung Merah Putih KPK Kuningan Persada Jakarta Selatan.
“Hari ini lima orang saksi yang dipanggil,” kata Plt Jubir KPK Ali Fikri Senin (20/12/2021).
Kata Ali, lima orang saksi yang hari ini dipanggil yakni Salim Heryanto (Sekdis DKPLHD Kota Banjar Tahun 2007-2008), Komarudin Saprialidin (Kepala Bidang Lingkungan Hidup Kota Banjar Tahun 2007-2008), Hilda Siti Hindasah (Kepala Bidang Pertamanan dan Pemakaman Kota Banjar Tahun 2007-2008), Wawan Hernawan (Kepala Bidang Bina Program Kota Banjar Tahun 2007-2008) dan Endang Hendra N (Kepala Badan Lingkungan Hidup dan Kebersihan (BALIHKA) Kota Banjar Tahun 2009).
Sebelumnya, Komisi Pemberantasan Korupsi memanggil Wakil Bupati Pangandaran Ujang Endin Indrawan akan tetapi tidak memenuhi panggilan yang dijadwalkan pada hari Rabu (8/12/2019).
Namun KPK, menjadwalkan kembali pemanggilan Ujang Endin Indrawan pada hari Senin (13/12/2021).
BACA JUGA: Dipanggil KPK, Wakil Bupati Pangandaran Mangkir
“Tidak hadir dan konfirmasi untuk dijadwal ulang kembali Senin pekan depan,” kata Plt Jubir KPK Ali Fikri Kamis (9/12/2021).
Kata Ali, untuk empat orang saksi lain yang dijadwalkan kemarin bersamaan dengan Ujang Endin Indrawan yakni mantan dua Sekda Kota Banjar Sodikin dan Yayat Supriatna, Nunung Kuraesin Kepala Dinas Keuangan Tahun 2008 – 2009 dan Kabid Perbendaharaan tahun 2008 – 2011 Nursaadah semuanya memenuhi panggilan.
“Empat saksi memnuhi panggilan,” ujarnya
BACA JUGA: 7 Kelemahan Netflix, “Movie Freak” Harus Tau!
Ali menuturkan, ke empat orang saksi dikonfirmasi antara lain terkait dengan dugaan adanya permintaan fee proyek untuk setiap pekerjaan di Pemkot Banjar oleh pihak – pihak yang terkait dengan perkara ini.
(Agus/Bambang)