Kamis 12 Desember 2024

Rahasia, Sembunyikan Foto dan Video Dalam Kalkulator HP

BANDUNG,FOKUSJabar.i: Menjaga privasi dari Handphone (Hp) kita itu sangat penting terlebih jika di dalam Hp kita terdapat banyak foto atau video pribadi yang tidak diharuskan untuk di akses orang lain.

Saat ini banyak aplikasi yang bisa mengatasi hal itu tapi jika Hp kita support sidik jari maka bisa menggunakan keamanan sidik jari agar privasi foto atau video di Hp tetap aman.

Jika cara diatas tidak efektif tenang, ada cara yang unik dan mudah untuk diterapkan yakni menyembunyikan foto dan video di dalam aplikasi kalkulator. Kok bisa? Ya, pasti bisa. Sangat unik bukan.

Lalu bagaimana caranya? Sebelum kita mengetahui bagaiman caranya alangkah lebih baiknya cara ini jangan dipergunakan untuk hal yang tidak baik yaa, seperti selingkuh atau yang lainnya.

Berikut cara menyembunyikan foto dan video di aplikasi HideX kalkulator seperti menyadur informasi dari Kanal YouTube Bang Tutorial.

BACA JUGA: 5 Hp Xiaomi dengan Camera Terbaik

Langkah pertama yang harus kita lakukan adalah mendownload aplikasi HideX bagi pengguna Android bisa mengunduhnya di Play Store bagi pengguna iPhone bisa mengunduhnya di App Store.

Untuk diketahui, HideX adalah aplikasi yang dirancang khusus untuk menyembunyikan foto video, file bahkan aplikasi ke dalam kalkulator.

Mekanisme kerjanya sangat unik, dimana jika kita menyimpan foto dan video di aplikasi tersebut maka orang lain tidak akan bisa mengaksesnya karena tampilannya mirip seperti kalkulator tidak akan ada yang mencurigai bahwa itu adalah aplikasi penjaga privasi.

Aplikasi itu umumnya sama seperti kalkulator bisa menghitung. Tapi jika pengguna memasukan kode rahasia untuk membuka foto dan video maka tampilannya akan berubah.

Setelah itu buka aplikasinya lalu kita buka file manager di HP kita jika mau memindahkan foto buka foto di file manager lalu kembali lagi ke aplikasi HideX selanjutnya klik ikon plus di aplikasi itu kemudian pilih galeri. Nah jika sudah seperti itu kita tinggal pilih foto yang akan kita sembunyikan di aplikasi HideX.

Jika kita mau memindahkan video langkahnya juga sama seperti memindahkan foto. Buka video di file manager lalu masuk ke aplikasi HideX pilih ikon plus, klik galeri. Tinggal dipilih video yang mana yang akan kita sembunyikan.

BACA JUGA: Ini Cara Daftar Vaksin Online lewat HP, Tak Perlu Antri!

Sekarang pertanyaannya bagaimana cara mengembalikan foto dan video yang sudah disembunyikan di aplikasi HideX? Caranya sangat gampang kita tinggal tekan foto dan video yang ada di aplikasi HideX, klik hapus lalu pilih menu “tampilkan ke jalur asal” maka secara otomatis akan berpindah kembali ke galeri.

Selain itu kita juga menyembunyikan akun sosial media kita di aplikasi HideX loh atau lebih tepatnya seperti cloning aplikasi.

Nah itulah cara menyembunyikan foto dan video ke aplikasi kalkulator, sangat mudah sekali semoga bermanfaat. Ingat jangan digunakan untuk hal yang tidak baik.

(Fauza/Anthika Asmara)

Berita Terbaru

spot_img