Rabu 11 Desember 2024

Pelatih Madura United Komentari Kekalahan Pekan 15 Liga 1 2021

SOLO,FOKUSJabar.id: Madura United harus mengakui keunggulan Persib Bandung dengan skor tipis 1-0 pada pekan ke-15 kompetisi Liga 1 2021-2022 di Stadion Manahan Solo, Sabtu (4/12/2021) malam.

Gol tunggal kemenangan Persib pada pertandingan tersebut dicetak oleh Frets Butuan saat pertandingan memasuki menit 7, setelah sebelumnya memanfaatkan umpan dari Beckham Putra Nugraha.

Pelatih Madura United, Fabio Lefundes, mengakui pertandingan tersebut tidak mudah bagi anak asuhnya. Selain itu, anak asuhnya sedikit lambat sehingga dimanfaatkan dengan baik oleh Persib untuk mencetak gol.

persib fokusjabar.id
(foto web)

BACA JUGA: Persib Menang 0-1 Atas Madura United

“Kita tahu kita punya pertandingan yang sulit. Kita sudah persiapkan setelah tahu lawan yang akan kita hadapi. Hanya kita sedikit lambat untuk masuk ke timing dalam pertandingan dan mereka ambil keuntungan dari masalah itu,” kata Fabio Lefundes

Memasuki babak kedua, Madura mencoba melakukan perubahan untuk mengejar ketertinggalannya, namun anak asuhnya tidak bisa membuat pertandingan menjadi lebih baik dan tak mampu mencetak gol.

Hingga wasit meniup peluit panjang tanda berakhirnya pertandingan, tim berjuluk Sape Kerrab tidak dapat menyamakan kedudukan dan harus kehilangan poin di pekan ke-15 kompetisi Liga 1 2021-2022.

persib fokusjabar.id
Madura United versus Persib (foto web)

“Babak kedua kita coba beberapa alternatif. Kita main dengan cara berbeda. Tapi kita tidak bisa buat pertandingan lebih baik, kita tidak bisa cetak gol,” ucapnya.

(Arif/Bambang)

Berita Terbaru

spot_img