Kamis 12 Desember 2024

Angka COVID-19 Turun, Ekonomi Warga Masih Terdampak

BANDUNG,FOKUSJabar.id: Angka penyebaran COVID-19 di Jawa Barat menurun, namun dampak dari COVID-19 masih terasa, aktivitas ekonomi masyarakat pun semakin berat.

Atas kondisi tersebut Jabar Quick Response (JQR) dan Persaudaraan Gunung Puntang Indonesia (PGPI) menyalurkan ratusan paket sembako di Kampung Pasirpanjang, Cimaung, Kabupaten Bandung. Pembagian sembako itu dilakukan untuk meringankan beban hidup warga.

“Sebelum dibagikan, kami terlebih dahulu mendata warga agar pembagian tepat sasaran. Terlebih mereka kelompok rentan, seperti warga berpenghasilan rendah, lanjut usia dan anak yatim kategori tidak mampu,” kata Anggota tim JQR Dika Darmawan Setiadi.

fokusjabar.id  COVID-19
JQR Bagikan Sembako kepada Warga Terdampak COVID-19 (foto IST)

BACA JUGA: COVID-19, Pengangguran di Kota Bandung Capai 147 Ribu Orang

Bantuan yang dibagikan saat ini berbeda dari Bansos COVID-19 terdahulu. Adapun pembagian tersebut berawal dari inisiatif PGPI yang disampaikan ke JQR, kemudian direspon.

“Ada beras, gula, minyak sayur, susu dan lainnya. Alhamdulillah warga senang. Tentunya warga tetap menerapkan protokol kesehatan dan pembagian dilakukan dengan jadwal agar tidak berkerumun, dan aman dari COVID-19,” kata Dika.

Senior PGPI Mip Tajudin mengaku senang dan bersemangat membantu warga terdampak COVID-19. Terlebih melihat mereka (warga) sangat senang dan antusias.

“Sangat bahagia karena bisa turun langsung dan berkontribusi membantu warga di daerah sendiri,” kata Tajudin.

(Solihin)

Berita Terbaru

spot_img