AMBON,FOKUSJabar.id: Kejadian baku hantam antara TNI dengan 2 anggota polisi di Kota Ambon, Rabu (24/11/21), terekam vidio dan viral di media sosial.
Dilansir metrotv, adu jotos antara prajurit TNI dan 2 anggota polisi tersebut terjadi di samping pos Satlantas Martika Kota Ambon, Rabu (24/11/2021) petang.
Perkelahian itu pun menjadi tontonan sejumlah pengendara jalan raya. Namun warga yang melihat, tidak berani melerai. Perkelahian baru berhenti setelah anggota TNI dan anggota lainnya datang melerai.
Berdasarkan informasi, perkelahian dipicu sikap anggota TNI yang tidak terima sepeda motornya ditilang polisi. Untuk mencegah pertikaian berlanjut, kedua belah pihak di pertemukan dan berdamai di markas Polisi Militer Kudam Pattimura pada Rabu (24/11/2021) malam.
BACA JUGA: Danpussenif Bekali Prajurit Yonif Raider 733/Masariku Ambon Pengetahuan
Usai video baku hantam antara prajurit TNI dengan anggota polisi beredar luas di media sosial, pimpinan TNI di Kota Ambon langsung turun tangan mendamaikan kedua pihak yang bertikai. Perdamaian dihadiri Kabit Humas dan Kabit Polda Maluku serta Kapolres Ambon, sementara dari pihak TNI disaksikan Kudam Pattimura, Poma dan Komaluku dan tim 1504 Ambon.
BACA JUGA: Samsung Galaxy Z Flip3 5G Masuk “The 100 Best Invention of 2021” Time Magazine
“Ada kesalahpahaman pada saat di lalu lintas, sekarang sudah selesai dan sudah tidak ada masalah lagi. Terkait dengan isu ini mungkin ada salah, biarlah masing-masing akan memproses kemudian ada pemeriksaan dan apabila ada kesalahan pelanggaran disiplin maka yang bersangkutan akan mempertanggungjawabkannya,” kata dia.
(Nendy)