Sabtu 11 Januari 2025

Sukses Sumbang Medali Emas Untuk Jabar, Berikut Profil Dari Dheya Nazira Atlet Selam Asal Ciamis

CIAMIS,FOKUSJabar.id: Warga Ciamis Jawa Barat patut berbangga dengan prestasi yang ditorehkan oleh Dheya Nazhira Nur Amalina Atlet selam asal Ciamis yang mewakili Jabar dalam ajang Pekan Olahraga Nasional (PON) XX Papua karena berhasil meraih medali emas dalam Bifins Putri 50 meter, Rabu (6/10/2021) lalu.

Dheya sukses meraih medali emas setelah menorehkan waktu tercepat yakni 22,90 detik sama dengan atlet perwakilan Papua.

Jadi, terdapat dua orang peraih medali emas pada nomer tersebut.

Dalam penentuan juara atau peraih medali emas tersebut juri cukup kesulitan karena para atlet menyentuh garis finish dalam waktu yang hampir bersamaan.

Namun pada akhirnya kontingen asal Jawa Barat dan Papua lah yang berhasil meraih medali emas dalam Bifins Putri 50 meter tersebut.

Sementara itu atlet perwakilan Bali harus puas dengan meraih medali perak.

BACA JUGA: Prajurit Kodim 0613/Ciamis Serbu Terminal Galuh dan Pasar Manis

Diketahui bahwa Dheya merupakan seorang pelajar kelas XII jurusan MIPA di SMAN 1 Ciamis yang sudah menekuni dunia selam sejak usia dini.

Walaupun Kabupaten Ciamis belum memiliki sebuah kolam renang prestasi, namun berkat kegigihan Dheya dan bimbingan pelatih serta dukungan dari Persatuan Olahraga Selam Seluruh Indonesia (POSSI) Dheya mampu meraih prestasi yang cukup gemilang.

Diberitakan sebelumnya, Dheya pernah menorehkan waktu 24,00 detik dalam kualifikasi pra PON yang dilaksanakan di Pasuruan 2019 lalu.

Awal mula Dheya tertarik di dunia selam.

Dheya sendiri merupakan seorang wanita asal Ciamis kelahiran 9 Mei tahun 2004 yang merupakan putri dari pasangan Aceng Habludin dan Desi Arisandi.

Sedari masih duduk dibangku pendidikan Tingkat Kanak-kanak (TK) Dheya sudah menunjukan bakatnya dalam menyelam, lalu kemudian saat masuk Sekolah Dasar (SD) ia berhasil menorehkan prestasi pada ajang O2SN.

Saat usianya menginjak 9 Tahun, Dheya mengikuti sebuah ajang yang bernama Kejuaraan Renang Antar Perkumpulan Seluruh Indonesia (KRAPSI) yang diselenggarakan di Stadion GBK, Jakarta tahun 2013.

Lalu saat duduk dibangku SMP, Dheya berhasil meraih medali emas pada bifin putri 50 meter dan medali perak pada bifin 100 meter dalam ajang PORDA XIII Jawa Barat tahun 2018 di Bogor.

Prestasi yang diraih Dheya dalam meraih medali emas dalam cabang selam putri tentunya sangat membanggakan warga Ciamis sekaligus warga Jawa Barat.

BACA JUGA: Tabrakan Maut di Banjar Mobil Pick Up VS Motor, 1 Orang Tewas

Hal tersebut juga pastinya bisa menjadi sebuah motivasi bagi atlet-atlet selam yang lainnya karena walaupun di Kabupaten Ciamis tidak memiliki kolam renang prestasi, namun dengan kerja keras dan keinginan yang kuat Dheya mampu berprestasi dalam karirnya sebagai atlet selam putri.

(Fauza)

Berita Terbaru

spot_img