Rabu 11 Desember 2024

Goa Lalay, Goa Tak Berujung di Ciamis Yang Masih Menyimpan Misteri

CIAMIS,FOKUSJabar.id: Goa Lalay Goa Tak Berujung yang berada di blok Malabar Desa Sidamulih, Kecamatan Pamarican, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat Masih Menyimpan Misteri.

Berbicara tentang hal mistis tentunya hal itu sudah tidak asing lagi di telinga masyarakat Indonesia.

Meskipun di era sekarang yang sudah termasuk era modern, tidak sedikit masyarakat yang masih mempercayai hal mistis.

Banyak tempat-tempat yang dikenal mistis di Indonesia dari mulai gunung, hutan, dan bahkan goa sering dikait-kaitkan dengan hal yang berbau mistis. Seperti salah satunya goa di Ciamis Jawa Barat.

BACA JUGA: Pemkab Ciamis Siapkan 118.000 Dosis Vaksin Covid-19 Untuk Anak

Mungkin masih banyak warga Ciamis yang belum begitu familiar dengan goa yang satu ini, goa yang dikenal karena tidak memiliki ujung ini sering juga disebut sebagai goa Lalay.

Goa Lalay yang terletak di Desa Sidamulih, Kecamatan Pamarican Kabupaten Ciamis ini konon katanya tak memiliki ujung alias memiliki kedalaman goa yang sangat panjang.

Dinamakan goa Lalay karena dahulu kala goa ini sering dijadikan tempat bersarangnya kelalawar-kelalawar kecil.

Jika kita akan mengunjungi goa Lalay biasanya sebelum memasuki goa tersebut pengunjung diharuskan mengumandangkan Adzan oleh salah satu perwakilan.

Saat pertama kali memasuki lorong goa, pengunjung akan disuguhkan dengan indahnya bebatuan stalaktit yang sudah terbentuk jutaan tahun lalu.

Namun pengunjung juga harus berhati-hati karena batuan stalaktit tersebut memiliki bentuk yang sangat runcing.

Jika pengunjung memasuki lebih dalam goa, di dalam gua tersebut terdapat sebuah lorong lagi yang sangat kecil yang hanya bisa dilewati oleh satu orang saja.

FOKUSJabar.id Ciamis
Lorong Goa Lalay yang dikenal tak berujung. (Foto: Web)

Disebuah lorong itulah misteri goa Lalay dikenal tidak memiliki ujung karena banyak dari pengunjung goa tersebut tidak sanggup lagi untuk melanjutkan perjalanan lebih jauh dan memilih untuk kembali lagi.

Diameter lorong yang semakin dalam semakin mengecil dan minimnya penerangan membuat para pengunjung tidak mampu untuk menggapai ujung dari goa Lalay tersebut.

Berdasarkan mitos yang beredar ditengah masyarakat lubang lorong goa tersebut ujungnya sampai ke Tanah Suci Makkah.

Tetapi ada juga mitos yang menyebutkan bahwa ujung dari lobang lorong goa tersebut sampai ke air laut. Goa ini juga diyakini sebagai tempat petilasan dari Syekh Subakir.

Menurut mitos, hanya orang-orang tertentu saja yang bisa menggapai ujung dari lorong goa tersebut.

Meskipun saat ini goa Lalay telah dibuka untuk umum, sayangnya masih banyak orang yang belum mengetahui goa tersebut khususnya warga Ciamis.

Jika dilihat dari keadaannya, goa Lalay memiliki potensi yang sangat besar sebagai tujuan wisata karena memiliki bentuk stalaktit yang begitu indah dan juga cerita mistis yang unik untuk dibahas.

(Fauza/Berbagai Sumber)

Berita Terbaru

spot_img