Sabtu 11 Januari 2025

Wali Kota Bandung Sampaikan Bela Sungkawa Atas Meninggalnya 53 Awak Kapal Selam KRI Nanggala-402

BANDUNG,FOKUSJabar.co.id: Wali Kota Bandung Oded M Danial menyampaikan belasungkawa atas meninggalnya 53 awak anggota kapal selam KRI Nanggala-402.

“Sebagai wali Kota Bandung. Sebagai warga negara yang baik. Kita ikut prihatin dengan bencana tenggelamnya kapal selam KRI Nanggala-402,” kata Oded di Balai Kota, Jalan Wastukancana, Kota Bandung Jabar Senin (26/4/2021).

Oded berharap, jenazah awak kapal selam KRI Nanggala-402 dapat segera ditemukan waktu dekat ini. Pihaknya mendoakan para awak kapal tersebut. Gugur dalam keadaan khusnul khotimah.

BACA JUGA: Selesaikan Tugas PJ Bupati Bandung, Ini Pesan Dedi Taufik

“Mudah-mudahan, cepat ketemu. Terutama saya ikut berdoa, mudah-mudahan mereka dalam keadaan khusnul khotimah. Dan soal ada warga Bandung, saya belum mendapatkan laporan,” kata dia.

Perlu diketahui, Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto mengkonfirmasi seluruh awak kapal Selam KRI Nanggala yang berjumlah 53 orang telah gugur‎. Mereka akan segera diajukan memperoleh penghargaan dengan kenaikan pangkat.

(Yusuf Mugni/Anthika Asmara)

Berita Terbaru

spot_img