spot_img
Kamis 25 April 2024
spot_img
More

    Wilayah di Kabupaten Pangandaran Masih Gencar Disemprot Disinfektan

    PANGANDARAN,FOKUSJabar.id: Pemerintah Kabupaten Pangandaran hingga saat ini masih gencar melakukan penyeprotan disinfektan di sejumlah wilayah, kawasan perkantoran dan di tempat wisata.

    Hal tersebut mengingat Kabupaten Pangandaran merupakan daerah wisata yang belakangan ini banyak dikunjungi wisatawan.

    Kepala pelaksana BPBD Kabupaten Pangandaran Suheryana mengatakan, untuk di kawasan perkantoran secara rutin dua minggu sekali sementara untuk di kawasan wisata lebih sering dan rutin.

    BACA JUGA: Langgar Prokes, 23 Warga Kabupaten Pangandaran Disanksi Fisik

    “Kami melakukan penyemprotan disinfektan secara rutin mengingat jumlah kasus Covid-19 meningkat,” katanya Rabu (6/1/2021).

    Kemudian kata Suheryana,untuk di lingkungan pemukiman masyarakat pihaknya menyisir setiap Kecamatan dalam satu bulan satu kali penyemprotan. Lanjut dia, belakangan ini juga banyak warga yang ingin lingkungannya disemporot disinfektan.

    “Perlu diketahui oleh masyarakat bahwa penyemprotan disinfektan ini gratis alias tidak dikenakan biaya,” katanya.

    Saat ini, kata Dia, Pemkab sudah mempunyai alat termasuk tangki untuk penyemprotan disinfektan dan personel yang dilengkapi APD.

    “Jadi personel yang melakukan penyemprotan disinfektan itu harus pakai APD,” katanya.

    Dia menambahkan, untuk penyemprotan disinfektan di Puskesmas itu secara mandiri dilakukan oleh Dinas Kesehatan. “Terkecuali perlu penyemprotan diluar ruangan Puskesmas, tapi itu sipatnya tentatif,” kata dia.

    (Agus/Anthika Asmara)

     

    Berita Terbaru

    spot_img