TASIKMALAYA, FOKUSJabar.id: Hari Kesehatan Nasional (HKN) yang jatuh pada 12 November, menjadi tantangan pemerintah dan seluruh elemen masyarakat saat berhadapan dengan wabah penyakit glogbal Covid-19.
Di Kota Tasikmalaya peringatan Hari Kesehatan Nasional tidak seperti pada kondisi normal, temanya pun masih menguatkan pada pencegahan Covid-19. “Jaga Diri, Keluarga dan Masyarakat, Selamatkan Bangsa dari Pandemi,”.
Tema Hari Kesehatan Nasional 2020 pun menyesuaikan dengan kondisi saat ini.
Pelaksana Tugas Wali Kota Tasikmalaya, H Muhammad Yusuf mengatakan,hingga saat ini kasus Covid-19 di Kota Tasikmalaya dinilai masih terus mengalami peningkatan.
Yusup meminta di Hari peringatan HKN kali ini harus dijadikan momen untuk bersama-sama meningkatkan tingkat kesehatan masyarakat. Apalagi, saat ini Indonesia masih belum juga dapat mengatasi pandemi Covid-19.
“Kita harus terus fokus dalam pencegahan pandemi. Mudah-mudahan masyarakat Tasik semua sehat dan tidak banyak yang terdampak Covid-19,” kata dia, Jumat (13/11/2020).
Kendati demikian, Yusuf mengatakan, angka kasus terkonfirmasi positif Covid-19 di Kota Tasikmalaya masih terus mengalami peningkatan. Begitu juga dengan angka kematian akibat Covid-19.
Yusup menyebutkan, dalam sehari terakhir setidaknya terdapat penambahan tiga kasus terkonfirmasi positif Covid-19 di Kota Tasikmakaya. Sementara itu, pasien positif Covid-19 yang meninggal dunia juga bertambah satu orang.
Berdasarkan data Dinas Kesehatan Kota Tasikmalaya hingga Kamis (12/11/2020), total kasus terkonfirmasi positif Covid-19 di daerah itu berjumlah 476 orang. Sebanyak 326 orang telah dinyatakan sembuh, 131 orang masih menjalani perawatan, dan 19 orang meninggal dunia.
Karena itu, Yusuf mengatakan, peringatan HKN kali ini harus dijadikan momen bagi seluruh masyarakat menjaga kesehatan dirinya dari pandemi Covid-19, salah satunya dengan menerapkan protokol kesehatan.
“3M harus terus dilakukan. Saya juga minta semua unsur di pemkot untuk terus sosialisasi pentingnya peneraan protokol kesehatan,” kata dia.
Selain memerangi Covid-19, Yusuf mengatakan, peringatan HKN kali ini juga harus dijadikan pemacu agar masyarakat Kota Tasikmalaya lebih sehat. Menurut dia, masih banyak prioritas penanganan kesehatan di Kota Tasikmalaya, selain menangani pandemi Covid-19.
BACA JUGA: Olah Limbah Air Kelapa, Wanita Difabel Hasilkan Rp 200 Juta Per Bulan
Ia mengatakan, kasus-kasus penyakit lain di Kota Tasikmalaya masih cukup tinggi, seperti demam berdarah dengue (DBD) dan orang dalam gangguan kejiwaan (ODGJ).
“Melalui hikmah pada momentum Hari Kesehatan Nasional mudah-mudahan tingkat kesehatan masyarakat di Kota Tasikmalaya semakin meningkat ke depannya, “pungkas dia.*(Deni Hamdani)