spot_img
Jumat 26 April 2024
spot_img
More

    Pembelajaran Tatap Muka dilakukan SMAN 1 Banjar

    BANJAR,FOKUSJabar.id: SMA di Kota Banjar memulai sekolah dengan pembelajaran tatap muka, Senin (14/9/2020). Setelah beberapa bulan kemarin sekolah menggunakan sistem daring atau pembelajaran jarak jauh, 

    Prosesnya dilakukan dengan dibatasi waktu hanya emat jam saja, selain itu Siswa dan guru diwajibkan untuk disiplin menerapkan protokol kesehatan sekolah yang ada di wilayah Kota Banjar.

    Kepala sekolah SMAN 1 Kota Banjar, Barnas mengatakan dengan kembalinya proses pembelajaran tatap muka disekolah lagi semoga menjadi awal yang baik.

    “Saya sangat senang dengan dimulainya belajar tatap muka ini,” kata Barnas di Kampus SMAN 1 Banjar Senin (14/9/2020).

    Barnas menuturkan, mekanisme di SMAN 1 Kota Banjar selain membatasi waktu belajar juga membatasi kapasitas siswa/siswi yang mengikuti pembelajaran tatap muka tersebut, dari total siswa sebanyak 1.272 orang, pihaknya membagi menjadi sembilan pekan setiap angkatan mengikuti pembelajaran selama tiga Minggu.

    BACA JUGA: Pembelajaran Tatap Muka SMAN 1 Banjar dimulai Pekan Depan

    “Proses belajarnya itu kelas sepuluh sebanyak 430 mengikuti pada minggu ke satu, dua dan minggu ke tiga, kelas Sebelas sebanyak 423 akan mengikuti di minggu ke empat,lima dan minggu ke enam sedangkan kelas dua belas dari total 419 akan mengikuti pembelajaran pada minggu ke tujuh, delapan,dan sembilan, itupun perminggunya tidak lebih dari 144 orang yang mengikuti pembelajaran,” kata dia.

    Dari informasi yang dihimpun FOKUSJabar di Kota Banjar saat ini hampir beberapa sekolah dari tingkat sekolah dasar, menengah dan tingkat atas sudah mulai melakukan proses pembelajaran tatap muka di sekolah.

    (Budiana/Antik)

     

    Berita Terbaru

    spot_img