Minggu 12 Januari 2025

Dokter Persib Kembali Ingatkan Semua Pihak Pentingnya Protokol Kesehatan

BANDUNG, FOKUSJabar.id: Dokter tim Persib Bandung, Rafi Ghani, tidak henti-hentinya mengingatkan pemain, jajaran pelatih dan official tim untuk menerapkan protokol kesehatan saat beraktivitas.

Menurut Rafi, dengan menerapkan protokol kesehatan, seperti rajin cuci tangan dan menggunakan masker, diharapkan bisa mencegah penyebaran virus corona atau covid-19 yang saat ini masih terjadi.

Penerapan protokol kesehatan tersebut, harus dijalankan juga saat skuat Maung Bandung menggelar latihan di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Kota Bandung, Jawa Barat, saat persiapan menghadapi lanjutan Liga 1 2020.

“Sampai saat ini saya sudah membuat protokol kesehatan jadi adaptasi kebiasaan baru saat berlatih sepak bola Persib Bandung, saat ini sudah diterapkan pada mereka,” kata Rafi, Selasa (11/08/2020).

Persib sudah mulai menerapkan protokol kesehatan sejak memanggil pemainnya untuk kumpul pada awal Juli lalu, bahkan pemain, jajaran pelatih dan official tim harus mengikuti swab lebih dulu.

BACA JUGA: Persib Agendakan Uji Coba, Pelatih: Kemungkinan Bulan Depan

Selain itu, sebelum skuat Maung Bandung menggelar latihan perdana, pemain, jajaran pelatih dan official tim harus mengiktu rapid test, guna memastikan saat tim berlatih semuanya dalam kondisi sehat.

“Tapi esensinya dari semua itu, adalah menghindari penularan dan menularkan virus pada orang lain. Tetap pakai masker, jangan usap wajah saat tangan kita tak yakin bersih, cuci tangan pakai sabun dan jaga jarak bicara,” kata Rafi.

Sementara itu, pada sesi latihan di Stadion GBLA, skuat Maung Bandung akan menggelar latihan secara tertutup. Selain itu, akses masuk stadion juga dibatasi menjadi satu pintu.

(Arif/Antik)

Berita Terbaru

spot_img