spot_img
Kamis 25 April 2024
spot_img
More

    47 Pegawai Kejari Kota Banjar Jalani Rapid Test

    BANJAR, FOKUSJabar.id: Sebanyak 47 pegawai kejaksaan negeri (kejari) Kota Banjar jalani rapid test. Pelaksanaan rapid test dilaksanakan di ruang Aula Kejari Kota Banjar, Selasa (9/6/2020). 

    Kepala Kejari Kota Banjar Gunadi SH mengatakan, semua pegawai termasuk dirinya ikut menjalani rapid test. Alat rapid test sendiri diperoleh dari Kejaksaan Agung (Kejagung). Sedangkan untuk petugas medis, Kejari meminta bantuan Dinkes setempat. 

    “Untuk hasilnya, secara resmi belum keluar. Kemungkinan besok hari baru ada, semoga semua pegawai yang ikut rapid test tidak ada yang reaktif,” ujar Gunadi.

    BACA JUGA : Kembangkan Kegiatan Ketahanan Pangan Polres Banjar Masuk Pesantren

    Selama pendemi Covid-19, lanjutnya, kejaksaan telah menerapkan protokol kesehatan. Seperti menggunakan masker, wajib cuci tangan, sosial distancing, maupun physical distancing.

    “Protokol kesehatan itu tidak hanya berlaku bagi pegawai di lingkungan Kejari, tapi juga semua pengunjung yang datang. Semua harus menerapkan protokol kesehatan,” tegasnya.

    (Agus/ars)

     

    Berita Terbaru

    spot_img