Kamis 12 Desember 2024

Masjid Istiqlal Belum Putuskan Pembukaan Jelang PSBB Berakhir

JAKARTA, FOKUSJabar.id: Masjid Istiqlal Jakarta belum memutuskan pembukaan bagi masyarakat menjelang berakhirnya masa Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB), Selasa (2/5/2020).

“Masih dalam pembahasan, kita tunggu saja kira-kira minggu ini sudah ada protokol kesehatannya. Akan dikeluarkan kalau misalnya nanti dibuka untuk umum,” kata Kepala Bagian Protokol Masjid Istiqlal, Abu Hurairah.

Pembahasan masih dilakukan oleh pihak internal karena statusnya sebagai Masjid Nasional.

“Kami terus terang tidak ingin tergesa-gesa membuka masjid, karena harus penuh dengan perhitungan. Tidak mau ada masalah baru yang muncul,” kata Abu.

BACA JUGA: Pertemuan Internasional, BPJS Perkenalkan Program JKN-KIS

Abu mengatakan meski nantinya status di kawasan Masjid Istiqlal dipastikan masuk zona hijau atau zona aman bebas Covid-19.

“Kami jika nantinya buka, pasti lakukan penyemprotan disinfektan, pengecekan suhu tubuh. Wajib itu,” kata Abu.

(Agung/Ant)

Berita Terbaru

spot_img