spot_img
Kamis 25 April 2024
spot_img
More

    Latihan Mandiri, Fabiano Tak Temui Kendala

    BANDUNG, FOKUSJabar.id : Pemain naturalisasi Persib Bandung, Fabiano Beltrame mengatakan sejauh ini tak menemui kendala saat menjalankan program latihan mandiri yang diberikan pelatih Robert Rene Alberts. 

    Menurut Fabiano Beltrame pemain yang sempat memperkuat Madura United ini, adanya lapangan di depan rumahnya, membuatnya terbantu untuk menjalankan materi latihan yang diberikan Robert Alberts. 

    Sebagai informasi, setelah kompetisi Liga 1 2020 dihentikan sementara oleh PSSI sejak pertengahan Maret lalu, aktivitas tim Maung Bandung juga diliburkan. Mayoritas pemain memilih untuk pulang ke kampung halamannya sambil menunggu perkembangan. 

    BACA JUGA : Masa Depan Liga 1 Manajemen Persib Tunggu Informasi Dari PSSI

    “Buat saya tidak ada sulit sejauh ini. Saya ada lapangan di depan rumah. Jadi terbantu. Tidak sulit latihan,” kata Fabiano dikutip laman Persib, Selasa (5/5/2020).

    Fabiano Beltrame Pemain kelahiran Brasil ini tak menampik, sudah rindu dengan rekan-rekannya dan ingin kembali berlatih bersama.Pasalnya, sudah hampir dua bulan tidak latihan dengan skuat Maung Bandung. 

    Meski begitu, komunikasi yang terjalin selama ini, membuatnya bisa sedikit mengobati rindu dan berharap pandemi corona atau covid-19 ini bisa segera berakhir. Sehingga, aktivitas tim kembali normal dan kompetisi bergulir kembali. 

    “Saya rindu latihan sama teman-teman saat ini. Biasa menghubungi WA (pesan singkat) untuk melepas rindu,” ungkap pemain yang menggunakan nomor punggung 15 ini.

    (Arif/As) 

    Berita Terbaru

    spot_img