Rabu 15 Januari 2025

Atlet ISSI Ciamis Harus Tetap Berprestasi

CIAMIS, FOKUSJabar.id : ISSI, Atlet Sepeda Kabupaten Ciamis merupakan salah satu penyumbang medali emas dalam event tingkat nasional maupun internasional. Hal tersebut diungkapkan Ketua Umum Pengprov ISSI Jawa Barat, Daud Husein saat melantik kepengurusan ISSI Kabupaten Ciamis, Minggu (29/12/2019).

Daud menuturkan, Kabupaten Ciamis memiliki potensi atlet yang bisa dibanggakan. Untuk itu, potensi yang dimiliki harus tetap dipertahankan dengan melakukan pembinaan kepada atlet sepeda muda.

“Ciamis sudah memiliki venue BMX untuk dijadikan tempat latihan para atlet cabang olahraga balap sepeda,” ujar Daud.

Baca Juga: Ketua Gugus Tugas Covid-19 Dapat Bantuan Operasional Rp7 Juta

Bupati Kabupaten Ciamis H Herdiat Sunarya berharap prestasi Kabupaten Ciamis jangan terpuruk lagi seperti saat Porda Jabar 2014. Saat itu, Kabupaten Ciamis menempati posisi terbawah.

“Karena dualisme kepemimpinan di tingkat nasional dan provinsi saat itu, atlet dari cabang balap sepeda ditarik dari perlombaan sehingga atlet Kabupaten Ciamis drop,” ujar Herdiat.

Herdiat meminta kepada pengurus Kabupaten Ciamis untuk lebih meningkatkan prestasi dari tahun-tahun sebelumnya.

“Sebuah organisasi (ISSI) sangat penting dalam membina prestasi atlet. Dengan organisasi yang solid, bisa menghasilkan satu prestasi yang bisa dibanggakan,” tegasnya.

(Husen Maharaja/ars)

Berita Terbaru

spot_img